Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/10/2021, 20:35 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Ilustrasi tanaman hias pothos atau sirih gading.UNSPLASH/SEVERIN CANDRIAN Ilustrasi tanaman hias pothos atau sirih gading.

Daunnya akan menyesuaikan warnanya menjadi lebih hijau jika berada di tempat yang lebih teduh. Siram sesekali tetapi jangan khawatir jika tanahnya mengering.

Tanaman ini adalah pilihan yang baik untuk membersihkan formaldehida di udara, serta menambahkan oksigen bersih ke ruangan. Meski demikian, tanaman ini juga beracun bagi hewan peliharaan.

Baca juga: Tips agar Kucing Tidak Merusak Tanaman Hias di Rumah

5. Beringin (Ficus benjamina)

Beringin lebih seperti pohon daripada tanaman pot biasa, dan mungkin bukan pilihan terbaik untuk tukang kebun dalam ruangan pemula. Tanaman ini akan membantu menurunkan kadar trikloroetilen, benzena, dan formaldehida di rumah Anda.

Anda harus memberikannya sedikit lebih banyak perhatian agar tetap sehat dan berkembang. Beringin membutuhkan cahaya terang yang konsisten yang tidak terlalu langsung dan tidak akan tumbuh dengan baik di area dingin atau bagian rumah yang rentan terhadap angin.

Ilustrasi tanaman.SHUTTERSTOCK/CHENG WEI Ilustrasi tanaman.

6. Philodendron (Philodendron sp.)

Philodendron beracun dan tidak boleh disimpan jika ada kemungkinan anak-anak atau hewan peliharaan bisa menjangkaunya. Anda dapat menemukan berbagai spesies philodendron untuk tanaman hias, dengan yang paling umum adalah varietas heartleaf.

Tanaman ini sangat mudah tumbuh dan akan membantu mengurangi formaldehida dan zat beracun lainnya di udara.

Baca juga: 7 Jenis Pakis yang Cocok Jadi Tanaman Hias, Bisa Mempercantik Ruangan

Apakah Anda memiliki tempat dengan banyak cahaya atau cahaya rendah, philodendron akan baik-baik saja selama tidak terlalu panas.

Siram tanaman saat tanahnya kering saat disentuh.

7. Lidah buaya (Aloe vera)

Tanaman lidah buaya akan menargetkan benzena dan formaldehida, dan akan tumbuh dengan baik di jendela yang cerah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com