Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Membeli Rumah Pertama

Kompas.com - 17/05/2021, 19:00 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Tidak Mempertimbangkan Lokasi

Kesalahan umum lainnya yang dilakukan pembeli saat membeli rumah pertama adalah tidak meneliti lokasi secara menyeluruh. "Ingatlah selalu bahwa Anda tidak hanya membeli rumah, tetapi juga lokasi," kata Adam.

Untuk itu, kata Adam, pertimbangkan lokasi rumah seperti dekat dengan sekolah, transportasi untuk bekerja, tingkat kejahatan di lokasi, siapa tetangga Anda, serta nilai propertinya. 

Baca juga: 5 Cara Hilangkan Sarang Lebah di Rumah Secara Aman dan Manusiawi

Greville Pabst, agen pembeli dan penasihat properti, menambahkan bahwa dirinya sering menghindari membeli rumah di jalan utama atau di dekat jalur kereta atau trem.

Sebab, lokasi ini rentan mengalami kemacetan lalu lintas, menghalangi akses dan membawa kebisingan, serta getaran yang signifikan. 

Baca juga: Kamu Harus Tahu, Ini 7 Penyebab Kebakaran Rumah

Membeli karena Frustasi

Selain di luar kemampuan, membeli rumah karena frustasi tak jarang dilakukan orang. Perlu diingat bahwa membeli rumah membutuhkan proses yang panjang dan ribet.

Pembeli yang terburu-buru membeli karena frustrasi atau ketidaksabaran sering kali berakhir dengan penyesalan. "Jika Anda tergoda membeli karena frustrasi, berhentilah mencari sebentar dan mundur selangkah," saran Adam. 

Baca juga: 5 Manfaat Menerapkan Dek di Taman Rumah

Ambil waktu selama beberapa saat sampai menemukan rumah yang tepat, harga yang tepat, juga di lokasi yang tepat.

Perlu diketahui, banyak orang melakukan kesalahan ini karena menggangap membeli properti seperti perlombaan. 

Mereka yang terus-menerus kalah dalam lelang atau gagal menemukan rumah yang sesuai harapan sering kali mengalami kekecewaan dan merasa tertinggal. Akibatnya, berpikir pendek dan membeli rumah karena frustasi. 

Baca juga: Kebiasaan Orang yang Memiliki Rumah Bersih dan Rapi, Perlu Ditiru

Lebih Memilih Nasihat Keluarga atau Teman

Keluarga dan teman dapat bertindak sebagai jaringan dukungan yang hebat selama proses pembelian, tetapi mereka tidak selalu menjadi tempat terbaik untuk mencari nasihat dalam pembelian.

Ray Ellis, Kepala Eksekutif First National Real Estate, menyarankan untuk mendengarkan nasihat dari profesional hukum yang berpengalaman dalam pembelian rumah. 

Baca juga: Tips Memilih Pencahayaan untuk Setiap Ruangan di Rumah

"Jangan pernah mengambil nasihat emosional dari anggota keluarga yang tidak berpengalaman. Pembeli rumah harus mengandalkan nasihat dari seorang pengacara atau seseorang yang mereka kenal telah berhasil membeli dan menjual banyak properti."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

Housing
Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Decor
Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Do it your self
6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

Housing
6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com