Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/01/2021, 12:48 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sama seperti manusia, kucing yang merasa haus juga akan mencari sumber air untuk mereka minum, agar bisa melepaskan dahaganya.

Namun, jika kucingmu minum lebih banyak dari biasanya dan kamu melihatnya bolak-balik ke sumber air untuk minum, kamu perlu waspada apakah mereka benar-benar haus atau ada sesuatu buruk tengah terjadi pada mereka.

Bukan tugas yang mudah untuk mengetahui apakah kucing minum terlalu banyak air. Setiap kucing berbeda dan memiliki kebutuhan yang berbeda, tergantung gaya hidupnya.

Baca juga: Hati-hati, Kucing Bisa Mabuk Perjalanan Saat Pergi dengan Mobil

Menurut ahli kucing, kucing akan minum 60 ml/kg. Tapi, saat kucingmu makan makanan basah, formula ini tidak akan banyak berguna. Oleh karena itu, pertimbangkan apakah kucingmu makan makanan kering atau basah, seberapa aktif dia, dan seberapa hangat atau dingin lingkungannya.

Untuk mengetahui mengapa kucing peliharaanmu minum lebih banyak air dari biasanya, berikut ini ada beberapa penyebab yang melandasinya, dilansir dari beberapa sumber, Sabtu, (30/01/2021).

Stres dan kecemasan

Saat kucingmu berada di bawah tekanan, mereka mungkin menunjukkan perubahan perilaku tertentu.

Saat stres, beberapa kucing bisa makan lebih sedikit, beberapa lainnya bisa makan lebih banyak. Beberapa kucing lainnya berperilaku buruk, sementara kucing yang lain bisa minum lebih banyak air.

Baca juga: Kucing Bisa Demam, Ini Tanda-tanda dan Penyebabnya

Cobalah untuk melihat dunia dari sudut pandang kucingmu untuk menemukan potensi stres. Kamu mungkin terkejut mengetahui berapa banyak hal yang dapat membuat kucingmu stres.

Motif sosial

Terkadang, kucingmu ingin ikut serta dalam kehidupan keluarga. Dia mungkin menemukan aktivitas sosial minum air keran. Kamu atau anggota keluarga lainnya harus pergi bersamanya dan membuka keran untuk memberinya minum

Banyak kucing menikmati aktivitas ini karena melibatkan orang lain dalam suatu permainan.

Seperti minum dari keran

Beberapa kucing hanya menikmati kegiatan ini karena kebosanan. Jika kamu sudah sering bermain dengan kucingmu, kamu mungkin memerhatikan bahwa dia kurang tertarik untuk minum dari keran.

Tetapi, jika dia bersikeras untuk sering minum air keran meskipun sesi bermain ekstensif, kunjungi dokter hewan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com