Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/01/2021, 07:55 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Terrarium merupakan salah satu cara merawat tanaman yang dapat dijadikan pilihan untuk diletakkan di dalam rumah.

Dengan menggunakan wadah kaca, tanaman ini tampak cantik dijadikan dekorasi ruangan. Berbagai tanaman seperti sukulen dan kaktus bisa menjadi tanaman yang bisa dirawat sebagai terrarium.

Dilansir dari Better Homes & Garden, Kamis (21/1/2021), merawat terrarium ini memang lebih mudah daripada tanaman hias lainnya, namun ada beberapa kesalahan umum yang dilakukan dalam merawat terrarium.

Baca juga: Mengetahui Lebih Jelas tentang Tanaman Sukulen

Menggunakan pot yang salah

Wadah juga menentukan apakah terrarium bisa tumbuh dengan baik atau tidak, jadi pilih wadah kaca yang sesuai seperti akuarium ikan berbentuk bulat, vas, tumbler, toples, atau bahkan gelas wine.

Pastikan bukannya cukup besar agar pas dengan tangan Anda saat meletakkan tanaman di dalam wadah.

Tidak ada drainase

Terrarium juga membutuhkan drainase agar air tidak mengenang di permukaan tanaman dan menyebabkan kelembaban.

Untuk mendapatkan drainase ini, tempatkan agregat seperto batu, kerikil, di dasar wadah kaca serta pastikan Anda menyisakan ruang yang cukup agar campuran media pot dapat menutupi akar tanaman.

Baca juga: Kenapa Ada Bintil-bintil pada Daun Tanaman? Ini Penyebabnya

Tidak menggunakan arang

Dengan menambahkan lapisan arang, dapat menyerap air yang berlebih. Arang bertindak seperti filter dan dapat menjaganya dari bakteri berbahata, jamur, serta kebusukan.

Melewatkan penyiraman

Walaupun tanaman di dalam wadah ini tidak memerlukan air banyak, bukan berarti terrarium tidak membutuhkan air.

Jadi, semprotkan air ke dalam wadah, di atas, dan di sekitar wadah kaca. Ini akan membantu menyegel tanaman baru dan memberikan kelembaban yang diperlukan untuk menciptakan kelembapan yang dibutuhkan untuk terrarium yang sehat.

 

Ilustrasi terrarium.UNSPLASH/FALLON MICHAEL Ilustrasi terrarium.

Tidak memberi pupuk

Cara terbaik untuk memastikan sukulen Anda tetap sehat adalah dengan menghindari menempatkannya di bawah sinar matahari langsung dan hanya menyiramnya sesuai kebutuhan.

Untuk menumbuhkan tanaman yang lebih sehat, beri makan terrarium dengan pupuk yang rendah nitrogen dan kalium tinggi, seperti pupuk kaktus dan sukulen khusus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com