Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ternyata, Ini 8 Manfaat Membersihkan Rumah untuk Kesehatan

Kompas.com - 20/01/2021, 20:57 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Membersihkan rumah bukan hanya sekadar kegiatan rutin sehari-hari. Menjaga dan memastikan rumah yang bersih pun bukan hanya untuk kesehatan fisik Anda sekeluarga.

Ternyata, membersihkan rumah juga memiliki serangkaian manfaat, khususnya bagi kesehatan fisik maupun mental Anda.

Nah, apa saja manfaat membersihkan rumah? Dilansir dari Reader's Digest, Rabu (20/1/2021), berikut penjelasannya.

Baca juga: Cara Cepat Membersihkan Rumah, Cuma 1 Jam

1. Menghilangkan stres

Lebih banyak kekacauan berarti lebih banyak stres. Jadi, tidak mengherankan bahwa pekerjaan rumah dapat mengurangi stres dan kecemasan hingga 20 persen, menurut Survei Kesehatan di Skotlandia.

Namun, Anda memang membutuhkan 20 menit aktivitas untuk mendapatkan efek ini. Menggunakan produk pembersih beraroma lemon dapat membantu Anda menghilangkan stres lebih cepat.

Penelitian menunjukkan aroma ini mengurangi stres dan meninggalkan kesan positif pada orang lain.

Baca juga: 5 Kesalahan yang Bikin Kegiatan Membersihkan Rumah Jadi Lama

2. Membantu Anda bernapas lebih baik

Jika Anda rentan terhadap alergi atau serangan asma saat musim hujan tiba, jangan menganggap serbuk sari adalah satu-satunya penyebabnya. Debu di dalam rumah pun bisa memicu munculnya alergi dan asma.

"Debu dan bulu hewan peliharaan adalah pemicu asma yang kuat, terutama pada anak-anak," kata Jennifer McDonnell dari Rush University Medical Center.

3. Memperbaiki mood

Membersihkan rumah secara menyeluruh dan menjaganya tetap bersih adalah salah satu pendorong suasana hati atau mood yang pasti ingin Anda jadikan sebagai kebiasaan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com