Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hadir di Homedec 2022, PT JBS Perkasa Tawarkan Pintu Baja dan Wall Panel

Pameran ini menjadi salah satu tempat yang dikunjungi untuk mencari inspirasi terkait dekorasi dan alat rumah tangga lainnya. 

Berbagai produsen alat rumah tangga serta bahan bangunan menjadi daya tarik dalam pameran ini.

Salah satu produsen yang ikut memeriahkan pameran bertema besar Year-End Selebration ini adalah PT JBS Perkasa. Dalam acara ini, PT JBS Perkasa membawa produk terbarunya, FORTRESS® Pintu Baja dan MEVVAH Wall Panel. 

“Khusus untuk Homedec, kami sediakan fasilitas konsultasi gratis dengan sales terbaik PT JBS Perkasa beserta program promo diskon akhir tahun beserta tambahan logam ,ulia di setiap transaksi pembelian produk selama masa pameran," kata Birama Samudra, Modern Trade Manager PT JBS Perkasa, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (16/12/2022).  

Berbeda dari pameran sebelumnya, pameran kali ini, PT JBS Perkasa tidak hanya menampilkan pintu baja dan panel dinding marmer semata, tapi juga meluncurkan produk baru Fluted Wall Panel dan 3D Wall Panel, solusi inovatif dinding interior dengan berbagai gaya yang dapat disesuaikan dengan minat serta selera konsumen. 

“Ini adalah produk baru yang jarang ditemukan di pasaran, memiliki kualitas tinggi dengan budget mencukupi. Maka itu, kami sangat siap untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman mengenai produk revolusioner interior design masa kini," uccap Rizda Noor, Marketing Manager PT JBS Perkasa. 

Rizda mengatakan produk wall panel serta pintu baja dari PT JBS Perkasa lebih mudah dibersihkan serta dirawat daripada material pintu pada umumnya. 

Sebab, baja merupakan bahan tahan cuaca, karat, serta tidak mudah dirusak rayap seperti pintu kayu. 

Ridza menambahkan Fluted & 3D Wall Panel yang ditawarkan memiliki kualitas yang sepadan dan berbeda dari lainnya. 

https://www.kompas.com/homey/read/2022/12/16/193500476/hadir-di-homedec-2022-pt-jbs-perkasa-tawarkan-pintu-baja-dan-wall-panel

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke