Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukraina Rebut Kembali Desa Urozhaine dari Rusia di Garis Depan Selatan

Kompas.com - 17/08/2023, 11:34 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

UROZHAINE, KOMPAS.com - Pasukan Ukraina pada Rabu (16/8/2023) merebut kembali desa Urozhaine di kawasan industri Donetsk dari kendali Rusia.

"Urozhaine telah dibebaskan. Pembela kami bercokol di pinggiran. Serangan berlanjut," kata Wakil Menteri Pertahanan Ukraina Ganna Malyar, dikutip dari kantor berita AFP.

Kyiv pada Juni 2023 meluncurkan serangan balasan yang sejak lama dijanjikan, tetapi mengakui pertempuran berjalan alot dan kesulitan menembus posisi Rusia.

Baca juga: Kapal Kargo Ukraina Mulai Gunakan Koridor Baru untuk Ekspor Biji-bijian

Pengumuman Malyar keluar satu hari setelah Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu mengatakan, sumber daya militer Ukraina hampir habis meskipun mendapat kiriman senjata dari para sekutu Barat.

Sejauh ini belum ada tanggapan langsung dari Rusia terhadap klaim Ukraina. Moskwa berulang kali meremehkan kemampuan ofensif Kyiv.

Baca juga:

Wilayah Donetsk, yang dilanda pertempuran sengit dalam beberapa bulan terakhir, adalah salah satu dari empat wilayah Ukraina yang diklaim telah dianeksasi Rusia tahun lalu, beberapa bulan setelah invasi pada Februari 2022.

Urozhaine adalah desa dengan perkiraan populasi sebelum perang sekitar 1.000 orang.

Desa ini termasuk satu dari beberapa yang berusaha direbut kembali oleh pasukan Ukraina selama berminggu-minggu terakhir.

Baca juga: Ukraina Rebut Kembali 3 Km Persegi Wilayah Sekitar Bakhmut dari Rusia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com