Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Olimpiade Tokyo, Atlet Uganda Hilang di Jepang

Kompas.com - 16/07/2021, 15:59 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber AFP

TOKYO, KOMPAS.com - Seorang atlet angkat besi Uganda dilaporkan hilang di Jepang, jelang perhelatan Olimpiade Tokyo.

Otoritas "Negeri Sakura" tengah mencari keberadaan Julius Ssekitoleko yang tidak hadir dalam tes Covid-19, maupun berada di kamar hotelnya.

Dalam rilisnya, pemerintah Kota Izumisano tengah menggelar pencarian terhadap atlet berusia 20 tahun itu.

Baca juga: Presiden Olimpiade Dunia Sebut Warga Jepang sebagai Rakyat China

"Pemerintah kota mengerahkan segala upaya untuk mencarinya. Kami juga berkoordinasi dengan kepolisian," terang otoritas Izumisano.

Disebutkan bahwa Ssekitoleko terakhir kali terlihat di hotel oleh sejumlah delegasi pada tengah malam waktu setempat.

Ssekitoleko tidak muncul ketika diminta untuk hadir dalam tes swab PCR pada siang waktu setempat.

Dilansir AFP Jumat (16/7/2021), Ssekitoleko dicari setelah tidak juga ditemukan di kamar hotelnya.

Delegasi Uganda sendiri tiba di Jepang sejak Juni. Mereka menggelar latihan di Izumisano, Region Osaka.

Tim tersebut menjalani isolasi mandiri setelah salah satu pelatihnya positif Covid-19, yang disusul oleh seorang atlet.

Hilangnya Ssekitoleko terjadi jelang sepekan sebelum pembukaan Olimpiade Tokyo, saat kasus tengah meningkat.

Untuk pencegahan, panitia penyelenggara mewajibkan atlet dan ofisial peserta untuk diperiksa setiap hari dan dibatasi pergerakannya.

Di Tokyo maupun provinsi yang mengalami peningkatan kasus, panitia memutuskan menghelat pertandingan tanpa penonton.

Baca juga: Atlet China Keluhkan Kurangnya Langkah Pencegahan Covid-19 di Hotel Olimpiade Tokyo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

AS Hancurkan Sebagian Jembatan Baltimore yang Ambruk untuk Bebaskan Kapal Terjebak

AS Hancurkan Sebagian Jembatan Baltimore yang Ambruk untuk Bebaskan Kapal Terjebak

Global
Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Global
[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

Global
Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Global
Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Global
Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan 'Berkendaralah Seperti Perempuan'

Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan "Berkendaralah Seperti Perempuan"

Global
Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Global
Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Global
Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Global
Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Internasional
Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Global
Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Global
Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Global
Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Global
9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com