Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Corona India Terbaru: Daftar Negara yang Kirim Bantuan, dari AS hingga Uni Eropa

Kompas.com - 26/04/2021, 10:43 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

NEW DELHI, KOMPAS.com - Kasus corona di India yang melonjak tinggi belakangan ini membuat sejumlah negara tergerak untuk mengirim bantuan.

Setidaknya ada lima negara plus Uni Eropa yang telah menyatakan bakal membantu, untuk menekan angka kasus Covid-19 India yang mengganas.

Merangkum pemberitaan AFP tentang update kasus Covid India, berikut adalah daftar negara pemberi bantuan tersebut.

Baca juga: Update Krisis Covid-19 India: Oksigen Bagaikan Emas, Bangladesh Tutup Perbatasan, Kiriman Bantuan Internasional

1. Jerman

Kanselir Jerman Angela Merkel pada Minggu pagi (25/4/2021) menyampaikan, pemerintahannya sedang mempersiapkan bantuan darurat untuk kasus corona di India.

Belum ada rincian langsung tentang apa yang akan diberikan Jerman, sebagai negara Uni Eropa dengan perekonomian terbesar.

Namun, media Der Spiegel melaporkan bahwa angkatan bersenjata Jerman telah mendapat permintaan untuk membantu mengatur pasokan oksigen.

Baca juga: Covid-19 India: Kisah Pilu Ibu yang Dirampok dan Putranya Meninggal Usai Ditolak RS

Seorang anggota keluarga memakai alat pelindung diri (APD) di sebelah jenazah seorang wanita, yang meninggal akibat terinfeksi virus corona (Covid-19) sebelum dikremasi, di krematorium, New Delhi, India, Sabtu (24/4/2021).ANTARA FOTO/REUTERS/ADNAN ABIDI Seorang anggota keluarga memakai alat pelindung diri (APD) di sebelah jenazah seorang wanita, yang meninggal akibat terinfeksi virus corona (Covid-19) sebelum dikremasi, di krematorium, New Delhi, India, Sabtu (24/4/2021).
2. Uni Eropa

Tak lama setelah Jerman menyatakan rencana bantuannya, Uni Eropa juga mengumumkan hal serupa.

"Khawatir dengan situasi epidemiologi di India, kami siap membantu," tulis Kepala Komisi Eropa Ursula von der Leyen di Twitter, Minggu (25/4/2021).

"UE mengumpulkan sumber daya untuk menanggapi dengan cepat permintaan bantuan India, melalui mekanisme perlindungan sipil UE," lanjutnya.

Mekanisme tersebut memungkinkan negara-negara Uni Eropa mengkoordinasikan bantuan mereka dalam keadaan darurat.

Janez Lenarcic Komisioner Uni Eropa untuk bantuan kemanusiaan mengatakan, kontribusi oksigen dan obat-obatan sudah dikoordinasikan dengan negara-negara anggota.

Baca juga: Corona India Naik Pesat, Uni Eropa Siapkan Bantuan Cepat

3. Inggris

"Negeri Ratu Elizabeth" pada hari yang sama mengumumkan, mereka akan mengirim bantuan alat-alat medis ke India, termasuk ventilator dan konsentrator oksigen.

PM Inggris Boris Johnson mengatakan, London akan mengirim lebih dari 600 peralatan medis ke New Delhi untuk menangani jumlah kasus harian Covid India.

Bantuan itu dikerahkan menyusul permintaan dari India, dan Johnson berjanji melakukan apa pun yang Inggris bisa untuk membantu.

Kementerian Luar Negeri Inggris yang membiayai pengiriman ini menyebutkan, total ada sembilan kontainer berisi 495 konsentrator oksigen, 120 ventilator non-invasif, dan 20 ventilator manial yang dikirim ke "Negeri Bollywood".

Baca juga: Kengerian Corona di India, dalam 2 Minggu Bertambah 3 Juta Kasus

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com