Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petugas Pemakaman Berfoto dengan Jasad Maradona, Penggemar Marah

Kompas.com - 27/11/2020, 11:39 WIB
Miranti Kencana Wirawan

Penulis

Sumber Daily Mail

BUENOS AIRES, KOMPAS.com - Pekerja pemakaman dipecat setelah berfoto dengan jasad mendiang Maradona yang terbaring di peti mati terbuka, lapor Daily Mail, Kamis (26/11/2020).

Pekerja itu bernama Diego Molina. Dia menerima ancaman pembunuhan karena dianggap telah "menodai" tubuh atlet hebat dengan tangan diletakkan pada kepala Maradona dan mengacungkan jempol saat berpose dalam foto.

Apa yang dilakukan petugas pemakaman itu memicu amarah para penggemar sepak bola, khususnya penggemar Maradona.

Baca juga: Kisah Maradona dan Persahabatannya dengan Para Pemimpin Kiri Amerika Latin

Molina merupakan satu dari sekian orang yang ditugaskan menyiapkan jenazah Maradona jelang acara pemakaman pribadi keluarga Maradona bersama kerabat dan kawan-kawan mereka kemarin, Kamis (26/11/2020).

Maradona meninggal karena serangan jantung dalam usia 60 tahun pada Rabu (25/11/2020).

Ketika peti mati Maradona dibawa menuju upacara penghormatan di istana presiden, publik Argentina mengalami bentrokan karena berdesak-desakan untuk melihat peti mati yang ditutupi bendera Argentina dan jersey dengan nomor punggung 10 bertanda tangan Maradona.

Baca juga: Diego Maradona Meninggal, Tanggal Kematiannya Sama Seperti Wafatnya Fidel Castro

Sejak petugas pemakaman itu membagikan fotonya bersama jasad Maradona, dia dikirimi ancaman pembunuhan dari penggemar Maradona yang marah.

Beberapa orang bahkan meminta agar Molina dicabut kewarganegaraan Argentina-nya. Salah satu penggemar Maradona yang melihat foto Molina dengan jasad idolanya menulis, "Saya ingin botak gendut yang berfoto dengan mayat Diego [Maradona] ini mati. Saya ingin dia mati. MATI."

Baca juga: Maradona Meninggal, Koran Seluruh Dunia Beri Penghormatan, Ada yang Menulis Tuhan Telah Mati

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Global
Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Global
Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

Global
Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Global
Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Global
Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Global
Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Global
Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Global
Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Internasional
Terkait Status Negara, Palestina Kini Bergantung Majelis Umum PBB

Terkait Status Negara, Palestina Kini Bergantung Majelis Umum PBB

Global
Hamas Sebut Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza Kini Tergantung Israel

Hamas Sebut Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza Kini Tergantung Israel

Global
Antisemitisme: Sejarah, Penyebab, dan Manifestasinya

Antisemitisme: Sejarah, Penyebab, dan Manifestasinya

Internasional
Terjadi Lagi, Perundingan Gencatan Senjata Gaza Berakhir Tanpa Kesepakatan

Terjadi Lagi, Perundingan Gencatan Senjata Gaza Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com