Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejar Paedofil, Polisi Ini Meloncat dari Jendela Lantai 13

Kompas.com - 20/07/2020, 16:22 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

NURSULTAN, KOMPAS.com - Seorang polisi di Kazakhstan menuai kekaguman karena meloncat dari jendela lantai 13 untuk menangkap seorang paedofil.

Semua berawal ketika Mayor Polisi Bakytzhan Bakirov terlibat dalam operasi menangkap seorang pria yang beraksi di Almaty.

Tidak hanya mencuri sejumlah besar uang setelah memasuki apartemen, si paedofil disebut juga melecehkan remaja berusia 15 tahun.

Baca juga: Perempuan Lompat dari Lantai 13 Hotel, Polisi: Info Keluarga Tidak Ada Masalah

Bakirov kemudian menyamar sebagai tukang ledeng, dan bermaksud untuk mendekati apartemen si pelaku yang berada di lantai 13.

Tetapi si pelaku kemudian mencium adanya gelagat untuk menangkapnya. Jadi, dia berusaha untuk kabur dan memaksa Bakirov melakukan langkah ekstrem.

Dilansir Russian Today Minggu (19/7/2020), si polisi meloncat dari jendela lantai 13, itu berarti ketinggiannya sekitar 30 meter.

Tetapi hebatnya, tidak saja Bakirov bisa mendarat tanpa terluka sedikit pun, dia juga mampu menangkap si pelaku pelecehan seksual.

"Hanya ada satu hal di pikiran saya saat itu. Saya harus menangkapnya! Saya tidak sempat untuk memikirkan yang lainnya," jelas Bakirov.

Dalam wawancara yang diunggah di situs kepolisian Kazakhstan, dia menuturkan bahkan tidak paham mengapa harus meloncat dari ketinggian 30 meter.

Jika satu dengan posisi yang salah, akibatnya bisa fatal. Untungnya, Bakirov mengaku mendarat di atap yang berjarak sekitar dua lantai.

Baca juga: Polisi Periksa 5 Saksi Peristiwa Perempuan Lompat dari Lantai 13 Hotel di Tanah Abang

Si pelaku yang mencoba melarikan diri nampaknya tahu ada atap di lantai 11. Tetapi upayanya ternyata sia-sia karena dia bisa dibekuk Bakirov.

Dengan cekatan, peengak hukum berusia 36 tahun itu meringkus si pelaku hingga bantuan datang, meski dia menderita cedera di kaki saat mendarat.

Dia menuturkan baru dikuasai ketakutan begitu penangkapan selesai. "Saya bahkan tidak tahu ada atap saat di sana," ujar dia.

Bakirov mengatakan, menangkap si paedofil menjadi masalah pribadi baginya karena dia sendiri merupakan ayah dari enam orang anak.

Atas aksi heroiknya, dia mendapatkan penghargaan. Setelah itu, dia harus menjalani tiga operasi untuk menyembuhkan kakinya.

Dokter menjelaskan, dia akan segera pulih. "Mereka mengatakan bahwa saya akan mampu menagkap penjahat lagi," jelas Mayor Bakirov.

Baca juga: Perempuan Lompat dari Lantai 13 Hotel di Jakarta, Pedagang: Suaranya kayak Letusan Petasan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

Global
Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Global
Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Global
Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Global
Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Global
Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

Global
Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Global
Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Global
Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Global
Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Hubungan Biden-Netanyahu Kembali Tegang, Bagaimana ke Depannya?

Global
Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Kampus-kampus di Spanyol Nyatakan Siap Putuskan Hubungan dengan Israel

Global
Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Seberapa Bermasalah Boeing, Produsen Pesawat Terbesar di Dunia?

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com