Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/04/2024, 18:36 WIB
Aska Bagus Aldika,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, kue kering jadi camilan yang hampir selalu ada di atas meja. 

Biasanya kue kering yang disediakan tidak hanya satu, tapi ada juga berbagai macam jenisnya, misalnya nastar dan putri salju.

Baca juga: 4 Tips Membuat Kue Kering Rendah Kolesterol

Agar kue kering tetap awet, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menyimpannya. Dikutip dari laman Real Simple dan The Kitchn, Senin (1/4/2024), berikut cara menyimpan kue kering di suhu ruang:

Cara menyimpan kue kering di suhu ruang

1. Pisahkan jenis kue

Pisahkan kue kering dengan kue yang teksturnya lembut (soft cookies) atau sedikit basah. Sebab, jenis kue yang berbeda memiliki tingkat kelembapan yang berbeda.

Selain itu, kue bertektsur lembut memiliki kelembapan yang dapat membuat kue kering menjadi lunak.

Baca juga:

ilustrasi kukis cokelat madu, kue kering untuk Natal. SHUTTERSTOCK/Sea Wave ilustrasi kukis cokelat madu, kue kering untuk Natal.

2. Simpan di kantong plastik

Jika kamu tidak punya wadah kedap udara sebagai tempat penyimpanan kue kering, sebaiknya masukkan kue ke dalam kantong plastik.

Dengan catatan, kantong plastik tersebut dapat ditutup rapat agar udara tidak masuk sebelum menyimpannya ke dalam wadah lain.

Baca juga: Tips Menyimpan Egg Wash, Olesan Roti dan Kue Kering Sebelum Dipanggang

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

3. Masukkan ke dalam wadah kedap udara

Ilustrasi kue atau kukis madu jahe.Dok. Shutterstock/Helenlbuxton Ilustrasi kue atau kukis madu jahe.

Masukkan kue ke dalam wadah kedap udara dan tertutup rapat agar dapat bertahan lama, termasuk teksturnya yang renyah.

Jika tidak tertutup rapat, ada kemungkinan udara akan masuk yang mengakibatkan masuknya kelembapan. Akibatnya, kue akan melunak secara perlahan. 

Baca juga: 5 Cara Masak Kue Kering Matang Sempurna, Tidak Gosong Dasarnya 

4. Pisahkan berdasarkan rasa

Ilustrasi kue kering selai stoberi.Dok. Shutterstock/NoirChocolate Ilustrasi kue kering selai stoberi.

Selain jenis, sebaiknya pisahkan kue juga berdasarkan rasa. Jangan campurkan seluruh kue ke dalam satu wadah.

Pisahkan kue yang memiliki rasa kuat agar rasa tidak tercampur.

Baca juga: Resep Kue Kecipir, Kue Kering Goreng 5 Bahan

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com