Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Sayur Tahu Jamur, Menu Masakan Berkuah Hangat

Kompas.com - 05/09/2023, 10:09 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com Resep sayur tahu jamur rumput laut ini bisa kamu ikuti untuk menu makan segala suasana.

Kamu bisa menggunakan tahu putih rebus atau tahu sutera khas Jepang yang menambah nikmat hidangan. Selain itu, tambah rumput laut, jamur, dan tomat sebagai isiannya.

Gunakan campuran kecap asin, jahe cincang, dan bawang putih cincang. Tumis bumbu dengan sedikit minyak goreng sampai aromanya keluar.

Buku "Nikmat dan Sehat Hidangan Olahan Tahu dan Tempe" (2020) oleh Lilly T. Erwin terbitan Gramedia Pustaka Utama, bikin untuk 5 porsi makan.

Baca juga:

Resep sayur tahu jamur rumput laut

Bahan

  • 150 gram tahu putih, potong dadu sedang
  • 50 gram rumput laut, cuci dan tiriskan
  • 100 gram jamur segar, iris tipis
  • 400 ml kaldu ayam
  • 1 buah tomat, potong jadi 4
  • 1 sdm minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus

  • 1 sdm bawang putih cincang
  • 1 sdt jahe cincang
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt kecap asin

Cara membuat sayur tahu jamur rumput laut

  1. Panaskan minyak goreng di panci, masukkan jahe, bawang putih. Tumis hingga aromanya keluar.
  2. Tuangkan kaldu ke dalam panci, rebus. Masukkan tahu, jamur, tomat, rumput laut, dan kecap.
  3. Rebus hingga mendidih dan hidangkan sayur tahu dalam keadaan hangat.

Buku "Nikmat dan Sehat Hidangan Olahan Tahu dan Tempe" (2020) oleh Lilly T. Erwin terbitan Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com