Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Forest Beverage Solutions, Pemasok Bahan Baku Minuman Kekinian di Jakarta

Kompas.com - 18/09/2022, 20:04 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

Harga dan variasi produk Forest

Saat ini ada sekitar 50 varian bubuk minuman yang ditawarkan oleh Forest. Beberapa di antaranya adalah Fruit Series, Chocolate Series, Milk Series, Coffee Series, dan Tea Series.

Sementara, ada sekitar 10 varian sirup seperti karamel, mangga, stroberi, apel, tiramisu, vanila, dan leci.

Bila kamu tertarik untuk membuka bisnis minuman kekinian, Forest menawarkan bubuk dan sirup minuman dengan harga cukup terjangkau, sekitar Rp 40.000 hingga Rp 80.000 per kilogram.

Khusus untuk semua varian sirup harganya Rp 89.000 per botol ukuran 720 mililiter.

Pembelian produk Forest dapat dilakukan dalam skala kecil (eceran) dan besar tanpa minimum pembelanjaan. Harga setiap produk dapat disesuaikan dengan kategori produk yang diinginkan.

Khusus untuk para pebisnis muda yang masih awam dengan bisnis minuman kekinian, Muadzin memberikan beberapa rekomendsi varian bahan baku minuman yang bisa dipilih.

"Ada varian yang memang dari dulu sampai sekarang tetap laku, seperti coklat, green tea, taro, red velvet, dan stroberi," katanya.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com