Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bukan Sushi, Restoran Jepang di Tangerang Ini Tawarkan Aneka Kari

KOMPAS.com - Kari termasuk comfort food bagi orang Jepang. Selain menyantapnya di rumah, kari jepang juga umum ditemukan di banyak restoran.

Tak perlu pergi ke Jepang untuk mencobanya. Cukup datang ke restoran Currysuu! di bilangan Gading Serpong, Tangerang, untuk menikmati sajian kari jepang yang memiliki rasa mirip dengan hidangan aslinya.

"Saya berusaha mencocokan rasa kari ini dengan kari jepangnya asli tetapi semuanya dibuat pakai bahan lokal," kata Anthony Sebastian, pemilik Currysuu!.

Menurut Anthony, kari jepang memiliki ciri khas tekstur kuah yang kental dan warna kecokelatan. Karakteristik kari jepang asli ini ia terapkan saat membuat menu kari di restoran miliknya.

Ada sekitar 20 menu kari jepang di Currysuu! yang bisa kamu coba. Empat di antaranya termasuk menu populer, yaitu Chicken Katsu Curry, Beef Hamburg Curry, Fish Katsu Curry, dan Ebi Furai Curry.

Selain itu, ada juga Mushroom Curry, Menchi Katsu Curry, Vegetable Curry, Karaage Omelette Curry, dan Chicken Katsu Curry Udon.

Semua menu di Currysuu! dibuat dari bahan berkualitas dan halal sehingga aman dikonsumsi siapa saja.

Kari jepang seharga yang dijual seharga mulai Rp 42.000 ini disajikan di atas mangkuk berukuran sedang. Isi kari, nasi atau udon, dan topping-nya memenuhi mangkuk tersebut.

Anthony mengatakan, porsi besar kari jepang dengan harga jual yang normal memang menjadi kelebihan Currysuu! sendiri.

"Saya memang suka makan. Jadi awalnya porsi kari jepang di Currysuu! sesuai dengan porsi makan saya," ujarnya.

"Ternyata kebanyakan, lalu porsi karinya dikurangi mengikuti porsi orang pada umumnya," tambah Anthony.

Meski sudah dikurangi, porsi kari jepang di Currysuu! masih terbilang banyak untuk ukuran satu orang.

"Jadi pelanggan merasa worth it, kalau mereka bayar segini, sesuai dengan apa yang dipesan,"' kata Anthony.

Tidak menjual sushi

Currysuu! merupakan usaha pertama Anthony sejak lulus kuliah yang dibangun sejak dua tahun lalu.

"Kakak saya kasih ide kenapa gak buat kari jepang? Kakak saya tahu kalau saya suka masak, disuruh coba buat kari jepang dan saya pikir yaudah boleh deh, ternyata bisa," kata Anthony.

Awalnya, Anthony hanya menjual kari jepang via online. Kari dibuat di rumahnya, lalu diantar pada pelanggan melalui ojek online pada akhir 2019.

Hingga pada Agustus 2020, dirinya memutuskan untuk membangun restoran jepang di Ruko South Goldfinch Blok SGD-05, Gading Serpong, Tangerang bernama Currysuu!.

Namun, berbeda dengan kebanyakan restoran jepang di Indonesia yang menjual sushi, Currysuu! tidak menyediakan kudapan populer khas Jepang itu.

Menurut Anthony, sushi sudah biasa ditemui di restoran jepang, sementara hanya sedikit restoran jepang di Jakarta dan Tangerang yang menjual kari.

Hal itu membuatnya berpikir bahwa peluang bisnis kari jepang masih terbilang besar daripada usaha lainnya.

"Saya lihat kompetitornya dikit jadi peluangnya sangat besar. Jadi bisa lumayan masuk brand nomor satu," kata Anthony.

Ada menu lain

Meski tak menyediakan sushi, restoran berkonsep simpel dengan meja bangku kayu serta mural di dinding ini memiliki pilihan menu lainnya yang tak kalah menarik.

Selain kari jepang, Currysuu! juga menjual aneka donburi, omurice, mentai rice, onigiri, gyoza, karaage, waffle ice cream, dan puding karamel.

Semua menu tersebut bisa dinikmati langsung di Currysuu! setiap Selasa-Minggu pukul 10.00–20.30 WIB.

Menu kari jepang dan kudapan lain dari Currysuu! juga tersedia online dengan berbagai promo menarik di GoFood, GrabFood, dan Traveloka Eats.

https://www.kompas.com/food/read/2022/04/11/140600675/bukan-sushi-restoran-jepang-di-tangerang-ini-tawarkan-aneka-kari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke