Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sejarah Gelato yang Dulu Makanan Orang Ningrat

KOMPAS.com - Gelato berasal dari bahasa Italia yang berarti "beku", tetapi pada dasarnya gelato ditujukan untuk jenis es krim ala Italia.

Ada beragam versi sejarah tentang siapa yang menciptakan gelato pertama kali. 

Dilansir dari laman Art Miami Magazine, gelato pertama kali ditemukan oleh penduduk asli Florence, Italia, bernama Bernado Buontalenti pada abad ke-16. 

Pada saat itu Bernado menciptakan gelato untuk menyenangkan bangsawan asal Italia yang menjadi Ratu Perancis Catherina de Medici. Dari sana gelato mulai menyebar ke seluruh Italia dan Eropa. 

Sementara dilansir dari laman Italy Magazine, sejarah gelato bermula dari seorang budak yang mengumpulkan es dan salju untuk disajikan selama jamuan makan kerajaan dan upacara keagamaan.

Diperkirakan ini terjadi 12.000 tahun lalu di Mesopotamia. 

  • 3 Beda Gelato dan Es Krim, dari Bahan sampai Kandungan Udara
  • Apa Bedanya Sorbet, Sherbet, Es Krim, dan Gelato? Tantangan di MasterChef

Pada saat itu budak tersebut harus melakukan perjalanan hingga 100 kilomoter dari kerajaan ke kawasan bersalju dan harus menjaga es tersebut tetap dingin saat kembali ke kerajaan.

Di samping itu, campuran rasa manis pada gelato bermula dari pengembangan sirup oleh orang Arab pada abad 11. Sirup ini mengawali hadirnya aneka rasa pada sorbet di daerah Sisilia.

Gelato modern yang ditemui saat ini diciptakan pertama kali pada masa Renaisans oleh seorang alkemis bernama Cosimo Ruggieri.

Pada saat itu ia menciptakan rasa gelato pertama untuk istana keluarga Medici, di Florence, Italia. 

Versi lain, Bernado Buontalenti dianggap sebagai penemu gelato dengan campuran krim telur. 

Pada saat itu harga es dan garam tergolong mahal, sehingga hidangan gelato hanya disajikan untuk orang kaya saja, khususnya keluarga kerajaan.

Gelato kemudian dikenalkan ke masyarakat luas oleh seorang penduduk asal Sisilia bernama Francesco Redi dan Lorenzo Magalotti.

Mereka memperkenalkan gelato melalui sebuah toko es krim bernama Cafe Procope di Paris yang mereka dirikan pada 1686.

Memasuki abad 20, gelato mulai hadir dalam bentuk cone atau kerucut.

Gelato cone merupakan hasil dari perkembangan mesin es krim otomatis yang diciptakan oleh seorang penduduk Amerika bernama Emery Thompson pada 1904.

Selama awal 1940-an, desain mesin gelato terus mengalami perkembangan dalam hal kebersihan, kecepatan, dan efisiensi kerja.

Kebaharuan mesin ini dikerjakan oleh seorang penduduk dari Bologna bernama Bruto Carpigiani.

Hingga saat ini Carpigiani merupakan salah satu produsen mesin gelato terbesar di dunia.

Hadirnya mesin gelato yang lebih canggih membuat gelato lebih aman dan lebih mudah diproduksi oleh para pembuat gelato. Ini membuat gelato menjadi salah satu produk unggulan di Italia.

https://www.kompas.com/food/read/2022/02/22/213100375/sejarah-gelato-yang-dulu-makanan-orang-ningrat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke