Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Komposisi dan Pengganti Mirin pada Masakan Jepang

KOMPAS.com – Mirin adalah anggur beras umami yang manis dan sering dipakai pada masakan Jepang.

Melansir Bonappetit, mirin pada dasarnya mirip dengan sake, tetapi memiliki lebih banyak gula dan kandungan alkohol lebih rendah.

Mirin dipakai untuk memberikan rasa gurih dan sebagai pengganti gula pada resep masakan tradisional Jepang.

Mirin juga terkenal berfungsi sebagai penyeimbang rasa asin dari kedelai atau miso.

Bahan kandungan mirin

Dilansir dari Eat This, mirin selain sebagai bumbu juga termasuk jenis dari minuman beralkohol. Kandungan alkohol mirin sekitar 10-14 persen. Jadi mirin bisa digolongkan sebagai bahan makanan tidak halal. 

Selama proses memasak, kandungan alkohol pada mirin akan terbakar dan meninggalkan rasa manis yang ringan pada masakan.

Mirin juga memiliki aroma berbeda yang menambah rasa. Para ilmuwan telah mengidentifikasi 39 senyawa utama yang berkontribusi pada bau uniknya.

Nasi malt dan bubur tua merupakan bagian dari kombinasi bahan yang memberi aroma kaya pada cairan mirin. Aroma kuat dari mirin juga mampu menutupi rasa amis ikan.

Ada dua jenis mirin yang diproduksi di Jepang, yaitu hon mirin murni atau mirin asli dan aji mirin, yang berarti "rasanya seperti mirin”.

Hon mirin yang difermentasi secara alami mengandung lebih banyak alkohol dan umumnya lebih mahal daripada aji mirin.

Komponen utama dari hon mirin otentik yaitu koji yakni beras yang difermentasi dengan jamur khusus yang ditemukan di Jepang.

Ada juga shochu yakni minuman beralkohol nasional Jepang.

Adakah bahan pengganti mirin?

Jika kamu ingin membuat masakan tradisional Jepang yang resepnya menggunakan mirin, ada pengganti mirin yang halal.

Bahan alternatif mirin non alkohol dan halal adalah campuran gula dan air dengan rasio 3:1. Selain itu ada madu. Selain itu ada sirup agave (sejenis tanaman kaktus) dapat meniru manisnya mirin.

Namun jika kamu juga ingin mendapatkan rasa umami dari mirin, ganti mirin dengan cuka beras berlabel halal.

https://www.kompas.com/food/read/2020/09/24/200200975/komposisi-dan-pengganti-mirin-pada-masakan-jepang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke