Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Skema Beasiswa IISMA 2024, Pendaftar Wajib Tahu

Kompas.com - 30/01/2024, 21:45 WIB
Sania Mashabi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mendaftar program beasiswa Indonesia International Student Mobility Awards (IISMA) bisa jadi salah satu pilihan bagi mahasiswa yang ingin mencoba belajar di luar negeri.

Beasiswa IISMA adalah program beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) yang memberikan mahasiswa Indonesia kesempatan belajar di perguruan tinggi luar negeri ternama selama satu semester atau selama 4-6 bulan.

Baca juga: Berapa Maksimal Gaji Orangtua buat Daftar KIP Kuliah 2024?

Program beasiswa ini memberikan berbagai macam keuntungan bagi para penerimanya seperti membiayai pendaftaran, biaya pendidikan, asuransi kesehatan, tunjangan pemukiman dan hidup, tiket pesawat dan visa, hingga dana darurat.

Pada IISMA 2024, ada skema beasiswa berbeda yang bisa dipilih oleh mahasiswa agar bisa meningkatkan peluang keterpilihan.

Berikut beberapa skema beasiswa IISMA 2024 yang dikutip dari laman resmi Kemendikbud Ristek:

1. Skema reguler

Pada skema reguler, mahasiswa akan me dapatkan beasiswa penuh mulai dari biaya pendidikan, biaya hidup, hingga biaya kesehatan.

Skema reguler juga membiayai pembuatan visa dan tiket keberangkatan kelas ekonomi.

2. Skema afirmasi

Skema afirmasi adalah beasiswa penuh dari Kemendikbudristek untuk mahasiswa yang berasal dari wilayah tertinggal sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 63 Tahun 2020 tentang Penetapan Daerah Tertinggal Tahun 2020-2024.

Tidak hanya itu, skema afirmasi juga ditujukkan untuk mahasiswa penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP-Kuliah) atau mahasiswa penerima Beasiswa Bidikmisi.

Baca juga: Mahasiswa dari 38 Kampus Ini Bisa Ikut Beasiswa Pertamina, Ayo Daftar

3. Skema co-funding

Skema terakhir adalah skema co-funding yakni untuk mahasiswa Indonesia yang hendak mendapatkan pengalaman belajar di perguruan tinggi luar negeri dengan pembiayaan yang berasal dari dua pihak, yaitu dana dari pemerintah dan mahasiswa secara mandiri.

Cara daftar IISMA 2024

Pendaftaran IISMA 2024 sudah dibuka sejak 23 Januari hingga 14 Februari 2024. Apabila berminat daftar IISMA, mahasiswa bisa langsung mengikuti cara berikut:

1. Buka laman https://iisma.kemdikbud.go.id/.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Edu
15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

Edu
Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Edu
Gelar 'Mini Workshop', Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan 'Customer Experience'

Gelar "Mini Workshop", Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan "Customer Experience"

Edu
Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Edu
7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

Edu
11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

Edu
UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

Edu
PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

Edu
Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Edu
Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Edu
20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

Edu
Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Edu
LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

Edu
BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com