Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Mata Minus atau Berkacamata Boleh Masuk Akmil?

Kompas.com - 16/09/2023, 14:37 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Albertus Adit

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Siswa SMA, MA bisa memilih masuk Akademi Militer atau Akmil bila bercita-cita menjadi Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Akmil sendiri adalah institusi pembelajaran TNI yang memberikan pendidikan gratis selama empat tahun bagi calon taruna atau taruni yang diterima. Nantinya, setelah lulus siswa akan langsung menjadi perwira TNI AD dengan pangkat Letnan Dua dan diberi gelar S.T.Han.

Tetapi ada sejumlah persyaratan ketat untuk masuk Akmil. Salah satu pertanyaan yang sering muncul, apakah mata minus atau berkacamata boleh masuk Akmil?

Perlu diketahui siswa terlebih dahulu mengenai apa saja syarat akademik dan syarat fisik.

Baca juga: 4 SMA di Jawa Timur yang Mudah Masuk Akpol dan Akmil

Berdasarkan persyaratan pada penerimaan calon taruna dan taruni Akmil tahun anggaran 2023, siswa yang boleh mendaftar minimal berusia 17 tahun dan paling tinggi 22 tahun.

Siswa dari lima angkatan terakhir pada saat pendaftaran dibuka, boleh mendaftar. Misalnya jika Akmil dibuka tahun 2023, maka siswa kelulusan tahun 2018 boleh ikut mendaftar.

Lalu ada persyaratan akademik, antara lain nilai ujian akhir nasional, nilai ijazah dan nilai rapor kelas.

Jika persyaratan akademik terpenuhi, maka selanjutnya siswa bisa memperhatikan persyaratan fisik yang ditetapkan.

Mata minus boleh daftar Akmil?

Untuk menjawab pertanyaan ini, dalam laman rekrutmen-tni.mil.id, siswa yang mendaftar harus sehat jasmani rohani.

Bagi yang bermata minus dan berkacamata tidak bisa mendaftar Akmil.

Karena itu sebelum mendaftar Akmil pastikan kondisi kesehatan mata selalu prima.

Baca juga: Apakah Lulusan SMK Bisa Masuk Akpol? Ini Jawabannya

Pada poin persyaratan yang disampaikan, selain tidak boleh berkacamata peserta harus memiliki tinggi badan sekurang-kurangnya 163 cm bagi pria dan 157 cm bagi wanita dan memiliki berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku.

Kesiapan jasmani dan rohani ini untuk menunjang pekerjaan selama terikat kontrak menjadi TNI.

Karena dalam persyaratan yang ada, lulusan Akmil harus bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 tahun dan bersedia ditempatkan di mana saja.

Pendaftaran Akmil 2024 memang belum dibuka. Namun bila siswa SMA, MA kelas 12 sudah siap memilih Akmil maka ketahui lebih lengkap persyaratan yang ada.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com