Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beasiswa Kaltim Tuntas 2023 D1-S3 Dibuka, Total Anggaran Rp 375 Miliar

Kompas.com - 21/02/2023, 14:27 WIB
Mahar Prastiwi,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pendaftaran Beasiswa Kalimantan Timur (Kaltim) Tuntas tahun 2023 telah dibuka, Senin 20 Februari 2023. 

Masa pendaftaran beasiswa Kaltim Tuntas 2023 ini masih terbuka hingga 31 Maret 2023 mendatang.

Pemerintah provinsi Kaltim mengalokasikan total anggaran sebesar Rp 375 miliar melalui APBD murni tahun 2023 untuk program beasiswa Kaltim Tuntas ini.

Sasaran beasiswa ini yakni mahasiswa yang berasal dari Kalimantan Timur yang sedang menempuh pendidikan tinggi.

Baca juga: Beasiswa bagi Guru ke Jepang 2023, Uang Saku Rp 16 Juta Per Bulan

Beasiswa Kaltim Tuntas 2023

Serta mahasiswa yang secara khusus dikirim oleh pemerintah provinsi Kalimantan Timur untuk menempuh pendidikan tinggi. Program beasiswa ini bisa dimanfaatkan oleh mahasiswa dari program D1 hingga Strata 3.

Melansir dari laman beasiswa.kaltimprov.go.id, Selasa (21/2/2023) beasiswa Kaltim Tuntas ini diberikan sekaligus dan atau bertahap dengan alokasi dana bantuan bervariasi menurut jenjang pendidikan, jenis pendidikan, tempat perguruan tinggi atau menurut perjanjian kerjasama, ketersediaan anggaran serta dengan melihat kebutuhan minimal mahasiswa.

Beasiswa diberikan sesuai dengan sisa waktu penyelesaian pendidikan secara normal, terhitung dari semester pada saat dilakukan pendaftaran.

Beasiswa diberikan dalam kurun waktu berbeda-beda. Berikut rinciannya:

1. D1 maksimal satu tahun atau 2 semester

2. D2 maksimal 2 tahun atau 4 semester

3. D3 maksimal 3 tahun atau 6 semester

4. D4 dan S1 maksimal 4 tahun atau 8 semester

5. S1 maksimal 2 tahun atau 4 semester

6. S3 maksimal 2,5 tahun atau 5 semester

Baca juga: Beasiswa Kursus Bahasa Mandarin 2023, Uang Saku Rp 12 Juta Per Bulan

Baca juga: 5 Keuntungan Kuliah Jurusan Agribisnis, Mau Daftar di SNBP-SNBT 2023?

Melansir dari laman resmi beasiswa.klatimprov.go.id, Selasa (14/2/2023) menjelaskan beasiswa Kaltim 2023 ini bisa dimanfaatkan oleh mahasiswa dari jenjang D1 hingga S3.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com