Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UT, UPN Jakarta, dan USK Jalin Kerja Sama Terkait Super Apps "Promise"

Kompas.com - 19/08/2022, 11:06 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Universita Terbuka (UT) menjalin kerja sama dengan Universitas Pembangunan Nasional Veteran (UPN Veteran) Jakarta, dan Universitas Syiah Kuala (USK). Seremoni penandatanganan kerja sama dilaksanakan di Gedung Pusat Kualitas Universitas Terbuka, Tangerang Selatan (19/8/2022).

Ruang lingkup kerja sama dilakukan terkait penerapan Super Apps "Smart Procurement Management Information System" (ProMISe) sebagai sistem informasi perencanaan pengadaan barang dan jasa yang terintegrasi dan telah dibangun UT.

Dalam sambutan pembukaan, Rektor UT Prof. Ojat Darojat menyampaikan, TIK (teknologi informasi dan komunikasi) telah mengubah segalanya, termasuk dalam penyelenggaraan pendidikan mulai dari kegiatan belajar mengajar, bahan ajar, hingga layanan administrasi.

"UT sebagai perguruan tinggi pelopor pendidikan jarak jauh tentunya selalu memperkuat jaringan infrastruktur dalam layanannya terhadap mahasiswa," tegas Prof. Ojat Darojat.

Prof. Ojat menjelasakan manfaat ProMISe sangat besar, mulai dari sisi efisiensi proses kerja hingga mampu memberikan margin bagi perguruan tinggi. "Dari HPS Rp 11 miliar dapat dilakukan penghematan hingga 50 persen tanpa mengurangi kualitas," ungkap Prof. Ojat. 

Rektor UT juga berharap, kehadiran Super Apps ProMISe yang dibangun UT ini dapat mendorong lahirnya manajemen perguruan tinggi yang transparan, akuntabel, dan profesional sehingga bersih dari KKN (korupsi, kolusi, dan nepotisme).

Rektor juga menyampaikan, pihaknya terus berinovasi untuk menjaga stabilitasnya sebagai perguruan tinggi yang menjangkau hingga seluruh pelosok negeri melalui jaringan teknologi maupun jalinan mitra yang terjalin dengan baik.

Baca juga: Tingkatkan SDM, UNJ Jalin Kerja Sama dengan HARPI Melati, HIPAPI, dan HASTANA

Prof. Ojat juga menjelaskan, UT juga senantiasa melakukan diseminasi atau menyebarluaskan hasil terobosan UT di berbagai bidang termasuk sistem informasi dan teknologi.

Rektor UT Prof. Ojat Darojat menyaksikanPenandatanganan UT dan USK dilakukan oleh Prof. Muktiyanto dengan Prof. Marwan (Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan USK, Aceh) pada 19 Agustus 2022.DOK. KOMPASCOM/YOHANES ENGGAR Rektor UT Prof. Ojat Darojat menyaksikanPenandatanganan UT dan USK dilakukan oleh Prof. Muktiyanto dengan Prof. Marwan (Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan USK, Aceh) pada 19 Agustus 2022.

Penandatanganan UT dan UPN Veteran Jakarta dilakukan antara Prof. Ali Muktiyanto (Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum UT) dengan Prasetyo Hadi (Wakil Rektor Bidang Umum dan
Keuangan UPN Veteran Jakarta).

Sedangkan penandatanganan UT dan USK dilakukan oleh Prof. Muktiyanto dengan Prof. Marwan (Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan USK, Aceh).

Rektor UPN Veteran Jakarta, Prof. Erna Hernawati menyambut baik kerja sama yang dilakukan antara pihaknya dan UT. "Sebagai PTN baru sangat membutuhkan bimbingan dalam pengadaan barang dan jasa agar sesuai dengan ketentuan," ungkap Prof. Erna Hernawati.

Dalam kesempatan sama, Rektor UPN Veteran Jakarta juga memberikan apresiasi kepada UT yang sangat siap dalam menghadapi tantangan selama masa pandemi lalu.

"Mudah-mudahan ini bisa membuka ruang kerja sama yang lain," ungkap Prof. Erna Hernawati.

Baca juga: Awali Kerja Sama dengan University of California Barkeley, Universitas Pancasila Gelar Seminar

Dalam kesempatan sama, Prof. Marwan (Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan USK, Aceh) juga menyampaikan apresiasinya atas kerja sama yang terjalin antara USK dan UT.  "Kami mengucapkan terima kasih sudah diberikan kesempatan belajar bersama UT," ujar Prof. Marwan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com