Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Jenis Psikotes Gambar, Fresh Graduate Sudah Paham?

Kompas.com - 03/05/2022, 10:25 WIB
Albertus Adit

Penulis

Tahukah kamu bahwa, gambar pohon ini bisa mendeskripsikan hal-hal yang biasanya kamu simpan untuk diri sendiri?

Baca juga: Ingin Wawancara Kerja? Ini 9 Tips Memilih Baju agar Dilirik HRD

Hal yang harus kamu hindari adalah menggambar pohon pisang, kelapa, dan bambu.

3. Tes wartegg

Ini bukan tentang seputar menu di warteg (warung tegal). Tetapi, tes psikotes gambar yang terdiri dari delapan kotak. Di setiap kotaknya sudah ada pola berbeda-beda yang harus kamu jadikan sebuah gambar.

Untuk mengerjakan tes psikotes gambar Wartegg ini, kamu harus menggunakan imajinasi dan kreativitas kamu. Selain itu, kamu boleh mengerjakan gambar tersebut secara acak.

Ini juga perlu diingat, bahwa tidak ada jawaban benar atau salah dalam tes psikotes gambar Wartegg ini.

4. Tes logika gambar deret

Sedang tes logika gambar deret juga termasuk pada tes psikotes gambar yang sering kamu jumpai. Konsep dari tes ini adalah sama dengan tes logika aritmatika. Kamu diminta untuk menemukan satu gambar yang cocok untuk melanjutkan soal gambar yang disediakan.

Tetapi kamu perlu hati-hati. Sebab terkadang tes psikotes gambar logika ini bisa menjebak kamu dengan gambar yang sama tapi sebenarnya beda. Adapun perbedaannya adalah jenis gambar yang digunakan.

Ada yang dua dimensi dan ada yang tiga dimensi. Jadi, kamu harus fokus dan teliti ya ketika mengerjakan tes psikotes gambar logika deret ini.

Baca juga: HRD: Apa Kekurangan Diri Anda? Ini 7 Contoh Jawabannya

5. Tes psikotes gambar rumah

Untuk jenis psikotes gambar berikutnya ialah gambar rumah. Tujuan dari tes ini sama dengan tes gambar orang dan pohon, yaitu untuk menyelidiki aspek psikologis mendalam yang mungkin tidak kamu sadari keberadaannya.

Psikolog meyakini, dengan melakukan tes psikotes gambar rumah, bisa menggambarkan hubungan keluarga dan bagaimana kamu melihat dan mengartikan kehidupan keluarga.

Hasil dari tes psikotes gambar rumah ini juga akan menjadi penilaian terhadap perasaan kamu terkait nilai-nilai keluarga secara umum dan keluarga kecil kamu. Jadi, sebisa mungkin gambar rumah dengan layak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com