Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orangtua, Berikut 8 Tips Lakukan Pendaftaran PPDB Kota Tangerang 2021

Kompas.com - 14/06/2021, 09:31 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2021 dilakukan secara online.

Seperti ketentuan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), PPDB 2021 dibuka melalui empat jalur, yakni jalur zonasi, afirmasi, perpindahan orangtua dan prestasi.

Selain melalui website resmi, di beberapa kabupaten kota juga bisa melakukan pendaftaran PPDB melalui aplikasi di smart phone.

Meski bertujuan memudahkan orangtua dan siswa dalam melakukan proses pendaftaran PPDB tapi belum pelaksanaan secara online ini mungkin juga jadi kendala bagi sebagian orangtua.

Baca juga: PPDB 2021: Semua Satuan Pendidikan Didorong Jadi Sekolah Favorit

Tips pendaftaran PPDB Kota Tangerang

Terlebih bagi orangtua yang belum akrab menggunakan internet maupun smart phone.

Untuk membantu orangtua dan siswa dalam mengikuti tahapan PPDB, laman ppdb.tangerangkota.go.id, memberikan informasi mengenai tips mengikuti PPDB.

Yuk simak bersama tips mengikuti PPDB berikut ini.

1. Pastikan perangkat PC Desktop, laptop, serta handphone atau smartphone Android memiliki kuota akses internet yang mencukupi.

Baca juga: PPDB Surabaya 2021: Cek Jadwal Lengkap per Jalur dan Persyaratan Umum

2. Direkomendasikan menggunakan browser Google Chrome atau Mozilla Firefox yang terupdate untuk mengakses PPDB Online

3. Pastikan orangtua dan siswa membaca informasi mengenai prosedur dan ketentuan PPDB Online Tahun 2020 dengan alamat https://ppdb.tangerangkota.go.id

4. Masukkan NIK secara teliti sejumlah 16 angka dan PIN dengan kombinasi huruf kapital dan angka yang telah diberikan.

5. Jika terdapat kesulitan pada saat pendaftaran melalui website, maka peserta bisa melakukan pendaftaran melalui aplikasi Android PPDB Kota Tangerang.

Baca juga: PPDB Kota Surakarta, Berikut Alur dan Jadwal Pendaftaran Jenjang SMP

6. Untuk peserta luar kota, pendaftaran dilakukan di sekolah tujuan dipilih dengan membawa persyaratan yang telah ditentukan untuk mendapatkan PIN agar dapat digunakan untuk mengganti pilihan jika diperlukan.

7. Peserta dapat memanfaatkan kesempatan ganti pilihan sebanyak 3 kali pada hari masa pendaftaran setelah melakukan pendaftaran (ganti pilihan jika diperlukan).

8. Jika terjadi kendala yang mengakibatkan layanan offline. Diharapkan peserta tetap tenang sampai dengan layanan kembali online.

Jika masih ada kendala, silakan menghubungi operator sekolah yang di daftarkan atau Helpdesk Dinas Pendidikan.

Baca juga: Pendaftaran Seleksi Mandiri ITB Diperpanjang, Simak Syarat Daftarnya

Jadwal pelaksanaan PPDB SMP Kota Tangerang

Pendaftaran

  • Anak Berkebutuhan Khusus (ABK): 28-29 Juni 2021
  • Zonasi: 30 Juni - 1 Juli 2021
  • Afirmasi: 3-4 Juli 2021
  • Perpindahan Tugas Orangtua/Wali: 3 Juli 2021
  • Prestasi yang dilombakan: 6-7 Juli 2021
  • Prestasi Nilai Rapor (Dalam Kota): 6-7 Juli 2021
  • Prestasi Nilai Rapor (Luar Kota): 6-7 Juli 2021

Baca juga: Pengumuman Hasil SBMPTN 2021, Cek Link Utama dan 29 Laman Mirror Ini

Pengumuman

  • Anak Berkebutuhan Khusus (ABK): 30 Juni 2021 (14.00 WIB)
  • Zonasi: 1 Juli 2021 (20.00 WIB)
  • Afirmasi: 4 Juli 2021 (20.00 WIB)
  • Perpindahan Tugas Orangtua/Wali: 4 Juli 2021 (14.00 WIB)
  • Prestasi Yang Dilombakan: 7 Juli 2021 (20.00 WIB)
  • Prestasi Nilai Rapor (Dalam Kota): 7 Juli 2021 (20.00 WIB)
  • Prestasi Nilai Rapor (Luar Kota): 7 Juli 2021 (20.00 WIB)

Baca juga: Pakar UGM Ungkapkan Kejahatan Berbahasa dan Kebebasan Berpendapat

Daftar Ulang

  • Anak Berkebutuhan Khusus (ABK): 1 Juli 2021 (00.01 - 14.00 WIB)
  • Zonasi: 2 Juli 2021 (00.01 - 14.00 WIB)
  • Afirmasi: 5 Juli 2021 (00.01 - 14.00 WIB)
  • Perpindahan Tugas Orangtua/Wali: 5 Juli 2021 (00.01 - 14.00 WIB)
  • Prestasi Yang Dilombakan: 08 Juli 2021 (00.01 - 14.00 WIB)
  • Prestasi Nilai Rapor (Dalam Kota): 08 Juli 2021 (00.01 - 14.00 WIB)
  • Prestasi Nilai Rapor (Luar Kota): 08 Juli 2021 (00.01 - 14.00 WIB)

Baca juga: ITS Raih Gold Winner dalam Entrepreneurial Campus Award 2021

Demikian informasi mengenai tips pendaftaran PPDB Kota Tangerang dan jadwal pelaksanaan PPDB Kota Tangerang jenjang SMP. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com