Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kuliah di UGM? Ini Besaran Uang Kuliahnya

Kompas.com - 23/02/2021, 14:49 WIB
Dian Ihsan

Penulis

Rekrut 9.000 mahasiswa baru

Di tahun ini, UGM akan menerima 9.000 mahasiswa baru dari program sarjana maupun sarjana terapan.

"Jumlah itu akan diperoleh dari tiga program seleksi," ungkap Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran, dan Kemahasiswaan UGM, Djagal Wiseso Marseno.

Dia mengatakan, proses seleksi mahasiswa baru di tahun ini dengan SNMPTN, SBMPTN, dan seleksi mandiri.

"Tapi tahun ini, kita punya kebijakan baru daya tampung, untuk SNMPTN 25 persen, SBMPTN 35 persen, sedangkan seleksi mandiri 40 persen," kata dia.

Dia mengaku, peserta SNMPTN dapat melampirkan sertifikat prestasi atau portofolio yang menjadi salah satu pertimbangan dalam menentukan siswa yang diterima di UGM.

Prestasi ini, kata dia, tidak harus dalam bidang yang sama dengan program studi (Prodi) yang dipilih.

Baca juga: 8 Cara Pasien Covid-19 Isolasi Mandiri Menurut Pakar UGM

"Misalkan adik-adik memiliki prestasi olimpiade fisika tetapi mau masuk di kedokteran, akan tetap UGM pertimbangkan,” kata Djagal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com