Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

UP Jalankan Program Fast Track untuk S1 Manajemen dan Akuntansi

KOMPAS.com - Universitas Pancasila (UP) mengaku siap menjalankan program fast track untuk mahasiswa agar bisa lulus S1 dan S2 dalam kurun waktu lima tahun, khusus prodi Manajemen dan Akuntansi.

Hal itu disampaikan Dr. Harnovinsah usai dilantik menjadi Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UP pada periode 2024-2028.

"Nanti akan kami tawarkan pada sekolah-sekolah konsep ini," ungkap dia dalam keterangan resminya, Jumat (16/2/2024).

Sedangkan pada jangka menengah dan panjang, bilang dia, ada program pembelajaran jarak jauh.

"Nanti mahasiswa kita bisa dari Aceh sampai Papua. Saat ini segera diurus perizinan dan jalankan programnya dan dalam jangka panjang akan kita lakukan sesering mungkin," ujar dia.

Selain itu, dirinya juga akan lebih mengaktifkan peran media sosial Universitas Pancasila, termasuk konten video.

"Sehingga masyarakat bisa melihat kegiatan mahasiswa FEB UP seperti apa pembelajarannya," jelas dia.

Tak lupa, kurikulum juga akan disesuaikan dengan perkembangan zaman saat ini karena perubahan teknologi informasi begitu cepat.

"Jadi ada beberapa mata kuliah mungkin kurikulumnya, rencana pembelajaran semester akan kita rombak. Karena kurikulum yang baik harus diubah dalam jangka waktu empat tahun," ungkap dia.

Rektor UP, Prof. Edie Toet Hendratno menambahkan, fakultas sebagai Unit Pengelola Program Studi (Prodi) dituntut untuk melakukan evaluasi dengan penetapan sistem penjaminan mutu.

Lalu perlu membangun kemitraan dengan alumni, karena Alumni FEB sangat potensial.

Kerja sama luar negeri yang sudah dijalani, bilang dia, harus ditingkatkan karena penilaian Akreditasi LAMEMBA (Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi) pada prodi yang berorientasi internasional.

"Perlu juga mengembangkan prodi-prodi yang kekinian agar diminati oleh masyarakat dan memajukan kegiatan riset melalui kelompok riset dan pusat kajian," tutup dia.

https://www.kompas.com/edu/read/2024/02/16/212910571/up-jalankan-program-fast-track-untuk-s1-manajemen-dan-akuntansi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke