Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sid dan Nancy, Romansa Pasangan Punk Berakhir Tragis karena Overdosis

Kompas.com - 13/02/2023, 16:55 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sid dan Nancy dikenal sebagai ikon romansa dalam dunia musik, terutama punk, yang berakhir tragis.

Sid Vicious adalah pemain bass dari grup band punk rock, Sex Pistols. Sedangkan Nancy adalah anak punk yang hidup di New York City. Keduanya berpacaran.

Mereka dikenal sebagai pasangan tak terpisahkan. Hingga suatu malam, Sid membunuh Nancy. Empat bulan setelahnya, Sid meninggal overdosis.

Baca juga: Duet Ikonik, Tom dan Summer di (500) Days of Summer

Bagaimana tragedi tersebut dapat terjadi?

Kisah Nancy

Dilansir Rolling Stone, 12 Oktober 2017, Nancy Spungen adalah seorang gadis yang lahir pada 1958 dari keluarga kelas menengah di Philadelphia.

Deborah Spungen, ibu Nancy menceritakan bahwa anaknya sering melakukan kekerasan fisik, mengalami tantrum, hingga merundung saudaranya.

Di usia 11 tahun, Nancy dikeluarkan dari sekolah dan dikirim ke sekolah anak berkebutuhan khusus.

Nancy Spungen, perempuan yang dikenal sebagai manajer band punk rock Sex Pistols serta pacar dari pemain bas Sid ViciousDOC RICHARD MANN/WIKIMEDIA COMMONS Nancy Spungen, perempuan yang dikenal sebagai manajer band punk rock Sex Pistols serta pacar dari pemain bas Sid Vicious

Nancy telah didiagnosis mengalami schizophrenia saat remaja. Meski memiliki gangguan psikologis, Nancy berhasil melanjutkan pendidikan hingga masuk ke Universitas Colorado. Sayangnya, dia dikeluarkan.

Setelah putus kuliah, Nancy tinggal di New York City dan bergabung bersama kelompok punk, yang merupakan gerakan anti kemapanan.

Peredaran heroin di Amerika Serikat (AS) sedang marak kala itu, tak terkecuali di kalangan anak punk. Nancy pun terjerumus ke dalam seks bebas dan penyalahgunaan obat-obatan.

Baca juga: Che Guevara, Lulusan Kedokteran yang Jadi Ikon Revolusioner Dunia

Tidak seperti perempuan punk pada umumnya yang ingin dianggap imut dan kurus, Nancy tak acuh pada penampilannya. Bentuk tubuhnya pun sedikit gemuk.

Pada 1977, Nancy mengikuti Johnny Thunders dan Jerry Nolan dari grup band punk rock Heartbreakers ke London.

Di situlah, Nancy yang masih berusia 19 tahun bertemu dengan Sid, pemain bass Sex Pistols.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Prabowo Mengamuk Usai Sri Mulyani Beberkan Kasus Korupsinya

[HOAKS] Prabowo Mengamuk Usai Sri Mulyani Beberkan Kasus Korupsinya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Puing Pesawat Latih, Bukan Helikopter Presiden Iran

[KLARIFIKASI] Foto Puing Pesawat Latih, Bukan Helikopter Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Vaksinasi Booster Covid-19 Runtuhkan Kekebalan Tubuh

INFOGRAFIK: Hoaks Vaksinasi Booster Covid-19 Runtuhkan Kekebalan Tubuh

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Harrison Ford Pimpin Demo Kemerdekaan Palestina

[HOAKS] Harrison Ford Pimpin Demo Kemerdekaan Palestina

Hoaks atau Fakta
Rekor dan Pencapaian Manchester City, Jawara Premier League...

Rekor dan Pencapaian Manchester City, Jawara Premier League...

Data dan Fakta
Disinformasi, Bill Gates Ciptakan Pasar untuk Vaksin Flu Burung

Disinformasi, Bill Gates Ciptakan Pasar untuk Vaksin Flu Burung

Hoaks atau Fakta
Hoaks soal Konflik Israel-Palestina, dari Kehadiran Rusia sampai Video Rekayasa

Hoaks soal Konflik Israel-Palestina, dari Kehadiran Rusia sampai Video Rekayasa

Hoaks atau Fakta
Fakta Seputar Kecelakaan Helikopter yang Tewaskan Presiden Iran

Fakta Seputar Kecelakaan Helikopter yang Tewaskan Presiden Iran

Data dan Fakta
[HOAKS] 25 Orang Tewas Saat Pesta Pernikahan di China

[HOAKS] 25 Orang Tewas Saat Pesta Pernikahan di China

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bantuan Dana Rp 250 Juta Mengatasnamakan Kerajaan Arab Saudi

[HOAKS] Bantuan Dana Rp 250 Juta Mengatasnamakan Kerajaan Arab Saudi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kenaikan Tarif Listrik mulai 1 Mei 2024

[HOAKS] Kenaikan Tarif Listrik mulai 1 Mei 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Manipulasi Foto Seorang Anak Korban Gempuran Israel di Rafah

[KLARIFIKASI] Manipulasi Foto Seorang Anak Korban Gempuran Israel di Rafah

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Prabowo-Gibran Gagal Dilantik | Kehadiran Rusia di Gaza

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Prabowo-Gibran Gagal Dilantik | Kehadiran Rusia di Gaza

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Cara Optimalkan Google untuk Mencari Artikel Cek Fakta

INFOGRAFIK: Cara Optimalkan Google untuk Mencari Artikel Cek Fakta

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pernyataan Mengejutkan Pelatih Portugal Jelang Laga Lawan Indonesia

[HOAKS] Pernyataan Mengejutkan Pelatih Portugal Jelang Laga Lawan Indonesia

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com