Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 10 Orang Terkaya di Dunia 2022 Versi Forbes

Kompas.com - 28/05/2022, 09:15 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

KOMPAS.com - Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di dunia tahun 2022. Berdasarkan laporan tersebut, terdapat 2.668 miliarder di dunia dengan total kekayaan mencapai 12,7 triliun dollar AS.

Dilansir dari laman Forbes melalui KOMPAS.com, kekayaan sekira seribu miliarder bahkan naik dibandingkan tahun 2021 lalu.

10 orang terkaya di dunia 2022 versi Forbes

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Senin (23/5/2022), berikut ini daftar 10 orang terkaya di dunia 2022 menurut Forbes:

1. Elon Musk

Elon Musk masih menempati peringkat pertama dalam daftar orang terkaya di dunia versi Forbes. Berdasarkan catatan Forbes, kekayaan Elon Musk meningkat mulai tahun 2020 hingga tahun 2022.

Kekayaan Elon Musk bersumber dari dua bisnis utama, yakni perusahaan mobil listrik Tesla dan perusahaan roket ruang angkasa SpaceX.

Baca juga: Ini Daftar Kekayaan Milik Jajaran Menteri Era Jokowi, Siapa Terkaya?

Total harta kekayaan Elon Musk tercatat sebesar 207,3 miliar dollar AS atau sekira Rp 3.041 triliun.

2. Bernard Arnault

Bernard Arnault adalah CEO dari Moët Hennessy Louis Vuitton (LVMH), perusahaan mode ternama dunia.

Perusahaan ini membawahi sekira 70 merek fashion dan kosmetik ternama dunia, termasuk Louis Vuitton dan Sephora.

Total kekayaan Arnault saat ini tercacat mencapai 142,3 miliar dollar AS atau senilai Rp 2.087 triliun.

3. Jeff Bezos

Jeff Bezos menempati posisi ketiga dengan total harta kekayaan mencapai 133,3 miliar dollar AS atau setara Rp 1.955 triliun.

Baca juga: Miliki Harta Lebih dari Rp 3.000 Triliun, Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes

Jeff Bezos adalah pendiri perusahaan teknologi multinasional Amazon dan Blue Origin.

Bezos juga sempat menjadi CEO Amazon, sebelum mengundurkan diri pada Juli 2021 untuk mengejar minatnya di bidang ruang angkasa. Bezos pun melakukan perjalanan ke luar angkasa pada Juli 2021.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com