Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini: Cilincing Jakarta Utara Berpotensi Banjir

Kompas.com - 26/01/2024, 06:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Mahardini Nur Afifah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis daftar wilayah di Jabodetabek yang berpotensi dilanda banjir, hari ini (26/1/2024) hingga Rabu (31/1/2024).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Kompas.com dari BMKG, sebagian wilayah Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara berpotensi dilanda banjir kategori menengah. 

Selain itu beberapa wilayah di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) juga memiliki risiko banjir namun masuk kategori rendah,

Plt Kepala Pusat Layanan Iklim Terapan BMKG Marjuki mengatakan, potensi banjir di Jabodetabek berkaitan dengan Madden-Julian Oscillation (MJO).

Fenomena tersebut sedang berada di fase 5 atau wilayah benua maritim yang berkontribusi signifikan dalam peningkatan pembentukan awan hujan di sebagian besar wilayah Indonesia, kecuali Sumatera.

"Secara umum, untuk dasarian III Januari 2024, sebagian besar wilayah di Jabodetabek memiliki potensi daerah banjir, dengan risiko rendah," ujar Marjuki kepada Kompas.com, Kamis (25/1/2024).

Baca juga: BMKG Sebut El Nino Berlanjut hingga 2024, Akankah Suhu Indonesia Lebih Panas?

Cilincing berpotensi dilanda banjir kategori menengah

Marjuki menerangkan, meski potensi banjir di Jabodetabek masuk kategori rendah, sebagian kecil wilayah Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara berpotensi dilanda banjir kategori menengah.

Hal tersebut disebabkan oleh potensi curah hujan lebih dari 100 mm dengan probabilitas atau peluang kejadian lebih dari 80 persen pada dasarian III atau 21-31 Januari 2024.

"Info potensi banjir yang BMKG sajikan adalah model gabungan atau overlay info prediksi curah hujan dan histori daerah genangan sebagai faktor yang memengaruhi," jelas Marjuki.

Baca juga: Siklon Tropis Anggrek Terdeteksi di Sekitar Indonesia, Berlangsung sampai Kapan?

Wilayah Jabodetabek yang berpotensi dilanda banjir

Merujuk laman BMKG, berikut wilayah di Jabodetabek yang berpotensi dilanda banjir pada 26-31 Januari 2024.

DKI Jakarta

1. Jakarta Barat

a. Kategori tinggi:

  • Tidak ada.

b. Kategori menengah:

  • Tidak ada.

c. Kategori rendah:

  • Cengkareng
  • Grogol
  • Petamburan
  • Kalideres
  • Kebon Jeruk
  • Kembangan
  • Palmerah
  • Taman Sari
  • Tambora.

Baca juga: Akankah Cuaca Januari 2024 Lebih Panas dari Desember 2023? Berikut Penjelasan BMKG

2. Jakarta Pusat

a. Kategori tinggi:

  • Tidak ada.

b. Kategori menengah:

  • Tidak ada.

c. Kategori rendah:

  • Cempaka Putih
  • Gambir
  • Johar
  • Baru
  • Kemayoran
  • Menteng
  • Sawah Besar
  • Senen
  • Tanah Abang.

Baca juga: BMKG Sebut Indonesia Dilanda El Nino dan Monsun Asia Saat Musim Hujan 2024, Apa Dampaknya?

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

Tren
Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Tren
Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Tren
Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Tren
Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Tren
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Tren
Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Tren
La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

Tren
Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Tren
Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Tren
Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com