Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Manfaat Minum Air Lemon Ditambah Madu Setiap Pagi, Apa Saja?

Kompas.com - 29/11/2023, 06:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lemon dan madu dapat dikombinasikan menjadi racikan minuman yang bermanfaat bagi kesehatan.

Komponen minuman tersebut diperkaya dengan banyak nutrisi, vitamin, mineral, serta asam amino yang dibutuhkan tubuh.

Kepala ahli gizi di Rumah Sakit Paras, Gurugram, Haryana, Dr Neha Pathania mengatakan, minum secangkir air lemon yang diberi tambahan madu di pagi hari dapat memberikan dorongan energi dan membantu upaya penurunan berat badan, dikutip dari Health Shots.

Selain itu, ia juga percaya bahwa madu adalah ramuan alami yang hebat.

Satu sendok madu setiap pagi juga membantu tubuh membersihkan diri dan mengeluarkan racun dalam tubuh.

Lantas, apa manfaat minum air lemon ditambah madu setiap pagi bagi kesehatan?

Baca juga: 6 Manfaat Rutin Minum Teh Lemon Jahe, Apa Saja?


Baca juga: 9 Ciri-ciri Madu Asli yang Perlu Diketahui, Apa Saja?

Manfaat minum air lemon ditambah madu di pagi hari

Ilustrasi air lemon ditambah madu.SHUTTERSTOCK/5PH Ilustrasi air lemon ditambah madu.
1. Membantu melawan radikal bebas

Madu dan lemon mengandung antioksidan tinggi yang dapat membantu tubuh untuk melawan radikal bebas.

Radikal bebas adalah molekul berbahaya yang dapat menyebabkan banyak penyakit.

Saat seseorang terlalu banyak terpapar radikal bebas, ini dapat menyebabkan kerusakan sel yang membuat seseorang mengalami penuaan lebih cepat.

Selain itu, kombinasi madu dan lemon juga memiliki sifat antipatogen yang sangat kuat. Di mana, kandungan ini dapat membantu menetralkan bakteri dan kuman yang ada dalam tubuh.

Jadi, beberapa ahli menyarankan untuk minum segelas air madu setiap hari dengan beberapa tetes lemon.

Baca juga: Sederet Manfaat dan Efek Samping Minum Air Lemon Rutin Setiap Pagi

2. Membantu menurunkan berat badan

Minum air lemon ditambah madu secara rutin setiap pagi dapat bermanfaat untuk mendukung program penurunan berat badan Anda.

Minum segelas air hangat dengan beberapa tetes madu dan satu sendok teh lemon dapat meningkatkan aktivitas metabolisme, yang membantu dalam pembakaran lemak.

3. Menjaga kesehatan kulit

Manfaat selanjutnya yang bisa didapat dari minum air lemon ditambah madu yakni dapat membantu menjaga kebersihan kulit, dilansir dari PharmEasy.

Hal tersebut lantaran, air lemon dan madu memiliki sifat antibakteri yang dapat membunuh bakteri yang bertanggung jawab atas kondisi seperti jerawat.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Tren
Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Tren
Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Tren
Ilmuwan Pecahkan Misteri 'Kutukan Firaun' yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Ilmuwan Pecahkan Misteri "Kutukan Firaun" yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Tren
3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Tren
Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Tren
Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Tren
Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Tren
Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Tren
Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Tren
Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Tren
Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com