Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RS Indonesia di Gaza Terkena Serangan Israel, Bagaimana Kondisinya?

Kompas.com - 08/10/2023, 14:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rumah Sakit (RS) Indonesia yang berada di Jalur Gaza, Palestina dikabarkan terkena serangan Israel pada Sabtu (7/10/2023).

Sebelumnya Israel melancarkan serangan balasan setelah wilayahnya dihujani roket oleh kelompok militan Palestina, Hamas, sejak Sabtu pukul 06.30 waktu setempat.

RS Indonesia yang dikabarkan terkena serangan Israel berada di Beit Lahiya, tepatnya di sebelah utara Jalur Gaza.

Kantor Berita Otoritas Nasional Palestina (WAFA) melaporkan, satu orang tewas dan beberapa orang terluka dalam serangan tersebut.

"Serta menyebabkan kerusakan pada peralatan rumah sakit yang vital," ujar WAFA dikutip dari Kompas.com, Sabtu.

Baca juga: Mengapa Intelijen Israel Gagal Mengantisipasi Serangan Hamas?

Nasib RS Indonesia usai terkena serangan Israel

RS Indonesia yang berada di Palestina pembangunannya diinisiasi oleh MER-C pada 2011.

Salah satu relawan MER-C yang masih berada di Jalur Gaza, Farid, membenarkan bahwa RS Indonesia terkena serangan Israel pada Sabtu.

Ia mengatakan, serangan tersebut berasal dari tembakan roket pesawat tempur Israel.

Pada saat kejadian, Farid bersama relawan lainnya tengah berada di Wisma dr. Joserizal Jurnalis. Lokasi tersebut menjadi tempat tinggal relawan yang berada di kompleks RS Indonesia.

"Tiba-tiba terdengar ledakan yang kuat sekali," ujar Farid dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (8/10/2023).

Belakangan diketahui, ledakan tersebut berasal dari roket pesawat tempur Israel jatuh dekat dengan lokasi tempat tinggal relawan. 

Roket juga disebutkan menghancurkan mobil operasional MER-C yang berada di depan Wisma dr. Joserizal Jurnalis. 

Baca juga: Alasan Militan Palestina Hamas Serang Israel, Korban Tewas 250 Orang

Serangan Israel menewaskan security RS Indonesia

Farid menyampaikan, serangan Israel tersebut menyebabkan satu orang tewas atas nama Abu Romzi, seorang staf lokal MER-C yang bertugas sebagai security. Ia sudah bekerja di RS Indonesia sejak 2011.

"Beliau warga Gaza," imbuhnya.

Ia menambahkan, Romzi tewas ketika ia berada di dekat mobil ambulans yang berada di dekat RS Indonesia.

Korban sempat dilarikan ke RS Indonesia namun nyawanya tidak dapat diselamatkan.

Baca juga: Siapa Kelompok Militan Palestina Hamas yang Luncurkan Serangan Mendadak ke Israel?

Halaman:

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com