Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Pertama Kali Terjadi, Ini Sederet Suara Dentuman yang Masih Menjadi Misteri di Indonesia

Kompas.com - 13/08/2023, 19:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Suara dentuman dari dalam tanah menghebohkan warga di Dusun Tengah, Desa Moncek Tengah, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Sabtu (12/8/2023).

Belum diketahui penyebab munculanya suara dentuman tersebut.

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kalianget Sumenep, Jawa Timur, Usman Holid mengatakan, suara dentuman tersebut baru pertama kali terjadi di wilayah itu.

"Setahu saya baru kali ini ada fenomena (dentuman misterius) seperti itu di Sumenep," kata dia, dikutip dari Kompas.com, Sabtu (12/8/2023).

Penyelidikan untuk mengetahui penyebab suara dentuman yang masih menjadi misteri itu terus dilakukan.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep mendatangkan ahli geologi dari Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang, Jawa Timur dan tim BMKG.

Baca juga: Warga Dengar Suara Dentuman Saat Gempa Cirebon, BMKG: Biasa Terjadi di Gempa Dangkal

Suara dentuman di Indonesia

Peneliti Geodesi Institut Teknologi Bandung (ITB) Heri Andreas mengatakan, suara dentuman pernah beberapa kali terjadi di Indonesia.

"(Pernah) ada. Bukan fenomena baru atau aneh," kata dia, saat dihubungi Kompas.com, Minggu.

Umumnya, kata Heri, suara dentuman berkaitan dengan runtuhan bawah permukaan akibat pelarutan air ke batuan kapur atau dikenal "kadal meteng".

"Ada rongga rongga bawah tanah yang bisa jadi saluran tua atau sungai bawah tanah," jelasnya.

Namun, pada kasus suara dentuman yang terjadi di Sumenep, Heri belum bisa memastikan penyebabnya.

"Saya belum bisa memastikan (penyebabnya). Harus melakukan survei dulu di lapangan. Apalagi kejadiannya di bawah tanah," terang dia.

Baca juga: Viral, Unggahan Suara Dentuman Misterius di Gunungkidul, Ini Kata Kapolres

Suara dentuman yang masih menjadi misteri

Suara dentuman keras memang beberapa kali terjadi di sejumlah wilayah di Indonesia.

Beberapa dari kasus tersebut masih menjadi misteri yang tak kunjung terpecahkan asal muasalnya.

Berikut kasus suara dentuman yang masih menjadi misteri hingga saat ini:

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com