Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Unggahan Sebut Makanan Ospek Mahasiswa Baru UII Tidak Layak dan Sebabkan Diare, Kampus Buka Suara

Kompas.com - 13/08/2023, 15:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Universitas Islam Indonesia (UII) buka suara soal keluhan makanan dalam kegiatan masa orientasi mahasiswa baru UII Pesona Ta’aruf (PESTA) 2023, Kamis (10/8/2023).

Direktur Pembinaan Kemahasiswaan Beni Suranto mengaku menyesalkan adanya aduan tersebut.

Namun, pihaknya tidak menampik bahwa beberapa kotak makanan ditemukan tidak layak dan mengalami keterlambatan.

Berdasarkan hasil pengumpulan fakta sementara, kata Beni, penyebab permasalahan makanan mahasiswa baru UII itu adalah kelalaian.

"Hasil penelusuran fakta sementara, masalah terjadi akibat kelalaian dua vendor penyedia makanan dan kedua vendor tersebut telah mengakui kesalahan yang dilakukan," ujarnya, dilansir dari keterangan resminya, Minggu (13/8/2023).

Kendati demikian, Beni tidak membeberkan bentuk kelalaian pihak vendor. Dia masih akan melakukan penelusuran dengan membentuk Tim Penelusuran Fakta untuk menginvestigasi hal tersebut.

"Jika dalam penelusuran ditemukan pelanggaran di lingkungan internal oleh mahasiswa, tenaga kependidikan, atau dosen, UII akan menindak tegas sesuai dengan peraturan disiplin dan kode etik yang berlaku," kata dia.

Baca juga: Formasi Mahasiswa Baru IPB Kembali Raih Rekor Dunia, Apa Istimewanya?

20 boks makanan ospek mahasiswa UII tidak layak

Keluhan soal makanan yang dibagi kepada 4.300 mahasiswa baru UII tidak hanya terjadi sekali.

Mulanya, pada hari pertama kegaiatan PESTA digelar, Kamis (10/8/2023), mahasiswa baru mengeluhkan konsumsi makan siang yang terlambat datang. Akibatnya, beberapa peserta ospek harus menahan lapar.

Lalu, pada hari kedua, sebanyak 20 boks makanan ditemukan tidak layak untuk konsumsi.

Upaya dan tanggung jawab UII

Atas kejadian tersebut, UII berjanji akan menanggung biaya pengobatan untuk mahasiswa baru yang kesehatannya terdampak.

Kampus di Yogyakarta itu juga membuka kanal pengaduan untuk mendata dengan rinci dan akurat jumlah mahasiswa yang terkena dampak.

Para mahasiswa baru itu bisa melakukan pengaduan di laman berikut:

Pihak kampus juga mengimbau kepada publik agar dapat menghentikan spekulasi sebelum terdapat kejelasan atas hasil penelusuran fakta lebih lanjut.

Baca juga: Biaya Kuliah Mahasiswa Baru Kedokteran UPI 2023/2024

Viral di media sosial

Kasus terkait makanan mahasiswa baru di UII itu bermula dari viralnya unggahan ini, Sabtu (12/8/2023).

Halaman:

Terkini Lainnya

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

Tren
Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Tren
Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Tren
Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Tren
Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Tren
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Tren
Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Tren
La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

Tren
Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Tren
Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Tren
Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com