Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marak Viral Perundungan di Lingkungan Sekolah, Mengapa Selalu Terjadi?

Kompas.com - 14/02/2020, 05:45 WIB
Mela Arnani,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus perundungan di lingkungan sekolah marak terjadi belakangan ini.

Sejumlah video viral di beberapa daerah menjadi perhatian karena mempertontonkan aksi kekerasan siswa terhadap siswa lainnya.

Satu kasus di antaranya, MS (13) siswa SMPN 16 Kota Malang, Jawa Timur mengalami perundungan hingga jari tengah tangannya harus diamputasi.

Dua ruas di jari tengahnya dipotong karena sudah tidak berfungsi akibat luka lebam yang dideritanya saat di-bully oleh teman-temannya.

Operasi dilakukan tim medis Rumah Sakit Umum Lavalette, Kota Malang.

Selain itu, video penganiayaan siswa di SMP Muhammadiyah, Butuh, Purworejo juga viral di media sosial.

Video berdurasi singkat tersebut menunjukkan tiga siswa laki-laki menendang dan memukul seorang siswi perempuan yang tengah duduk di bangku.

Korban terlihat tidak melawan dan hanya menunduk.

Baca juga: Viral Video 3 Siswa SMP Senyum Semringah Pukuli dan Tendang Seorang Siswi hingga Kesakitan Dalam Kelas

Aksi perundungan tersebut justru diabadikan dalam sebuah video.

Mengapa hal seperti selalu terjadi, dan apa yang harus dilakukan?

Keinginan untuk mendominasi

Dosen Psikolog Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo Laelatus Syifa mengatakan, pelaku perundungan melakukan hingga merekam video aksinya karena pelaku mempunyai keinginan untuk mendominasi dan mendapatkan posisi sosial dalam kelompoknya.

"(Pelaku berkeinginan) Terlihat sebagai anak yang kuat dan berkuasa, sehingga tidak heran jika mereka ada keinginan untuk menunjukkannya pada orang lain," kata Syifa saat dihubungi Kompas.com, Kamis (13/2/2020) sore.

Syifa menjelaskan, tidak ada penyebab tunggal mengapa seorang anak melakukan perundungan.

"Bisa jadi karena faktor keluarga, pengaruh teman sebaya dan faktor lain seperti lemahnya pengawasan sekolah dan lainnya," ujar dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Tren
Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Tren
Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Tren
Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Tren
Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Tren
Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Tren
3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Tren
Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Tren
'Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... '

"Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... "

Tren
Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Tren
Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain'

Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain"

Tren
Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Tren
Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Tren
Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com