Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Marcos Rojo yang Kembali ke Argentina karena Ikuti Petuah Sang Ibu

Kompas.com - 04/02/2020, 07:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.comMarcos Rojo memutuskan kembali klub masa mudanya, Estudiantes, setelah jarang mendapatkan kesempatan bermain di Manchester United.

Bek 29 tahun itu membela Estudiantes dengan status pemain pinjaman hingga berakhirnya musim 2019-2020.

Sepanjang musim ini, Marcos Rojo baru bermain sembilan kali bagi Man United.

Baca juga: Berita Transfer, Man United Pinjamkan Marcos Rojo ke Klub Argentina

Minimnya kesempatan bermain membuatnya memutuskan pulang ke kampung halaman.

Marcos Rojo mengaku kembali ke Argentina karena mengikuti petuah ibunya.

"Banyak hal yang datang bersama-sama. Saya butuh bermain, kembali ke level saya," ucap Marcos Rojo kepada El Instransigente dikutip Goal.

"Keluarga saya bersikeras, wanita tua (ibu) menyuruh saya untuk kembali," ujar pemilik 61 caps bersama timnas Argentina itu.

Lebih lanjut, Marcos Rojo mengatakan, ia sebenarnya mendapat tawaran dari beberapa klub.

Namun, ia kemudian memutuskan kembali ke Argentina dengan memperkuat Estudiantes.

"Saya memiliki beberapa tawaran dari klub lain, tetapi tidak ada yang lebih daripada di rumah. Saya berharap bisa kembali ke lapangan secepat mungkin," tutur Marcos Rojo.

Baca juga: Setelah Debut bersama Man United, Bruno Fernandes Kembali ke Portugal

"Saya ingin latihan bersama rekan-rekan setim sesegara mungkin. Saya sangat bahagia. Ini sesuatu yang saya impikan," kata dia.

Tiga musim belakangan menjadi musim yang berat bagi Marcos Rojo. Bagaimana tidak, ia akrab dengan cedera.

Pada musim lalu, ia hanya bermain dalam delapan pertandingan, dua di antaranya di pentas Premier League 2. Sementara itu, pada musim sebelumnya (2017-2018), Marcos Rojo tampil 12 kali.

"Saya menderita banyak cedera belakangan ini, saya berada di bangku cadangan. Saya harus bersaing dan tidak ada yang lebih baik melakukannya dibandingkan di rumah," kata Marcos Rojo.

"Sepak bola Argentina telah berkembang pesat dan ini akan menjadi tantangan yang bagus. Saya bicara dengan hampir semua orang dan mereka membantu saya. Saya tidak tahu apa yang harus saya katakan kepada fans, ini luar biasa," ujar Marcos Rojo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com