Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perusahaan Dagang: Pengertian dan Ciri-cirinya

Kompas.com - 24/04/2023, 09:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatan usahanya berfokus pada pembelian dan penjualan kembali komoditas.

Semua komoditas yang dibeli perusahaan ini untuk kemudian dijual dinamakan barang dagang. 

Apa yang dimaksud dengan perusahaan dagang?

Pengertian perusahaan dagang

Menurut Galih Wicaksono, dkk dalam buku Akuntansi Perusahaan Dagang (2023), berikut pengertian perusahaan dagang:

"Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatan utamanya membeli barang dari pemasok tanpa mengubah bentuknya untuk kemudian dijual kembali kepada konsumen."

Karena aktivitasnya itu, perusahaan dagang memperoleh pendapatannya dari penjualan atas barang dagangan.

Baca juga: Siklus Akuntansi Perusahaan Dagang: Aktivitas, Transaksi, dan Akunnya

Sedangkan beban atau biaya yang dikeluarkan dapat berupa harga pokok penjualan, dan beban operasional maupun non-operasional.

Dikutip dari Buku Ajar Pengantar Akuntansi (2018) oleh Soohib, perusahaan dagang adalah perusahaan yang operasionalnya dilakukan dengan membeli dan menjual barang.

Mereka membeli barang dagang dari pabrik atau distributor, serta menjualnya kembali kepada konsumen tanpa perubahan.

Jelaskan pengertian perusahaan dagang

Pengertian perusahaan dagang adalah perusahaan yang aktivitasnya terdiri atas pembelian dan penjualan barang dagangan kepada konsumen.

Ciri-ciri perusahaan dagang

Sama seperti perusahaan jasa, perusahaan dagang juga memiliki siklus akuntansi yang sama, yakni pencatatan.

Adapun tujuan utama perusahaan dagang adalah menjual barang dagang dengan harga lebih tinggi dibanding yang dibeli, supaya mendapat untung.

Baca juga: Perbedaan Perusahaan Jasa dan Dagang

Jelaskan pengertian dari perusahaan dagang dan tuliskan ciri-cirinya!

Pengertian dari perusahaan dagang adalah perusahaan yang tidak memproduksi barang, karena kegiatan utamanya meliputi penjualan dan pembelian barang dagang.

Dilansir dari buku Pengantar Akuntansi Dasar (2022) karya Siti Aisyah Siregar, berikut ciri-ciri perusahaan dagang:

  • Kegiatan usahanya membeli barang untuk dijual kembali tanpa diproses lagi
  • Pendapatan pokoknya berasal dari penjualan barang dagang
  • Harga pokok barang yang dijual, dihitung dari nilai persediaan awal ditambah pembelian bersih dikurangi persediaan akhir
  • Labar kotornya didapat dari penjualan bersih dikurangi harga pokok barang yang dijual.

Ciri-ciri perusahaan dagang lainnya, yakni perusahaan dagang merupakan perantara produsen dan konsumen, dan memiliki akun persediaan dalam transaksi keuangannya.

Baca juga: Perbedaan Kegiatan Operasional Perusahaan Manufaktur dan Jasa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com