Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghindari Pergaulan Bebas

Kompas.com - 22/10/2020, 15:30 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Ari Welianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pergaulan bebas wajib dihindari, karena merupakan salah satu bentuk perilaku menyimpang.

Pergaulan bebas juga membawa dampak buruk pada berbagai bidang, misalkan kesehatan dan pendidikan.

Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan adalah salah satu cara mengatasi pergaulan bebas.

Dalam buku  Pergaulan Bebas (2017) karya Salam Al Farisi, menjaga pola keseimbangan hidup merupakan salah satu cara mengatasi pergaulan bebas.

Mengelola emosi, energi serta pikiran dapat mengatasi pergaulan bebas.

Baca juga: Peran Pers dalam Perjuangan Pergerakan Nasional

Memanfaatkan waktu luang untuk mengerjakan hal positif serta mengendalikan diri agar tidak mudah emosi atau terbawa perasaan.

Cara menghindari pergaulan bebas

Dilansir dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), berikut adalah 10 cara menghindari pergaulan bebas:

  • Bersikap optimis dan percaya diri

Memiliki sikap optimis serta percaya diri dapat membuat remaja lebih menghargai dirinya sendiri.

  • Melakukan berbagai kegiatan positif

Berbagai kegiatan positif yang dilakukan saat waktu luang bisa mengalihkan pikiran serta perilaku negatif.

Baca juga: Mengenal Cerita Pendek dalam Bahasa Inggris

  • Memiliki dan menjaga pola keseimbangan hidup

Menjaga pola makan serta memiliki gaya hidup bersih dan sehat adalah salah satu cara menjaga keseimbangan hidup.

  • Selektif dalam memilih teman

Lingkungan pertemanan sama pentingnya dengan keluarga karena merupakan pihak yang paling sering menjalin relasi dengan remaja.

  • Berusaha mengembangkan talenta untuk meraih cita-cita yang diinginkan

Memiliki kegiatan yang bertujuan mengembangkan talenta, juga bisa mengalihkan pikiran serta perbuatan negatif.

  • Berpikir tentang memiliki rencana masa depan yang baik dan menyenangkan

Memiliki pikiran atau rencana masa depan membuat remaja akan berpikir dahulu sebelum bertindak.

Baca juga: Sangiran, Tempat Penemuan Banyak Fosil Manusia Purba Indonesia

  • Membentuk dan memiliki karakter yang positif, artinya memiliki pendirian yang kokoh serta kuat

Memiliki pendirian yang kokoh membuat remaja tidak mudah terbawa arus pergaulan bebas. Remaja juga lebih berani mengatakan tidak pada perbuatan perilaku menyimpang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com