Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Studi Sebut Kesepian Picu Keinginan Makan Makanan Manis

Kompas.com - 26/04/2024, 14:35 WIB
Monika Novena,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah studi baru menunjukkan kesepian dapat menyebabkan seseorang punya keinginan kuat untuk makan makanan manis.

Dalam studinya yang dipublikasikan di JAMA Network Open, peneliti menghubungkan zat kimia di otak seseorang yang terisolasi secara sosial, kesehatan mental yang buruk, penurunan kognitif, dan penyakit kronis seperti diabetes tipe 2 dan obesitas.

Baca juga: Cara Ampuh Menghentikan Keinginan Makan Manis dan Asin

Peneliti kemudian mengekplorasi bagaimana zat kimia di otak diubah dan bagaimana otak memproses isyarat makanan berdasarkan lingkungan sosial pada 93 partisipan.

Mengutip Medicalxpress, Minggu (21/4/2024) para ilmuwan lalu menggunakan pemindaian MRI untuk memantau bagaimana partisipan merespons gambar abstrak makanan manis dan gurih.

Temuan mereka mengungkapkan bahwa mereka yang mengalami kesepian atau isolasi memiliki persentase lemak tubuh yang lebih tinggi dan menunjukkan perilaku makan yang buruk, seperti kecanduan makanan dan pola makan yang tidak terkontrol.

Mereka yang mengalami isolasi ini memiliki aktivitas paling banyak di wilayah otak tertentu yang berperan penting dalam merespons keinginan makan makanan manis.

Padahal seperti yang kita ketahui terlalu banyak makan manis juga akan membawa dampak buruk bagi kesehatan.

Seperti dilansir dari Healthline, selain berpotensi membuat berat badan naik, konsumsi gula berlebih juga telah dikaitkan dengan peningkatan banyak penyakit, termasuk penyakit jantung yang merupakan penyebab kematian nomer satu di dunia.

Pola makan yang kaya akan makanan dan minuman manis dapat menyebabkan obesitas, yang secara signifikan juga meningkatkan risiko kanker.

Lalu, konsumsi makanan manis juga dapat mempercepat proses penuaan kulit.

Baca juga: Mengapa Masih Ingin Makanan Manis Setelah Makan?

Sehingga jika memiliki kecemasan sosial dan cenderung mengasingkan diri, Anda bisa mencoba beberapa cara untuk mengatasinya.

Itu bisa dilakukan dengan mengidentifikasi pemicu kesepian tersebut. Catat hal-hal yang Anda tidak sukai tentang suatu peristiwa, termasuk suasana, orang, dan aktivitas.

Hal tersebut dapat membantu Anda membuat rencana untuk mengatasi setiap masalah kesepian.

Namun kalau cara itu belum mengatasi masalah, jangan ragu untuk mencari bantuan profesional atau komunitas yang dapat menjadi support group.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com