Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Meningkatkan Hormon Dopamin agar Tetap Bahagia

Kompas.com - 23/06/2021, 13:04 WIB
Nadia Faradiba

Penulis

KOMPAS.comDopamin adalah salah satu hormon yang berfungsi sebagai neurotransmitter. Ini merupakan komponen kimiawi yang meneruskan informasi antar sel saraf.

Dopamin memegang peranan ketika kita merasakan perasaan senang, karena inilah hormon ini sering disebut hormon bahagia. Selain itu hormon ini juga berfungsi untuk fokus. Sehingga bisa membantu manusia untuk berpikir dan membuat rencana.

Hormon ini biasanya diproduksi ketika kita melakukan hal-hal yang menyenangkan seperti makan makanan kesukaan, melakukan hobi, atau mengobrol dengan keluarga dan teman.

Jika seseorang kekurangan hormon bahagia, seseorang akan merasa kurang motivasi dan menurunkan rasa antusias terhadap kejadian di sekitarnya.

Dopamin secara natural diproduksi oleh sistem saraf pusat. Namun, ada beberapa cara untuk meningkatkan kadar dopamin dalam darah agar Anda bisa mendapatkan manfaat dari hormon ini.

Baca juga: Apa Itu Hormon, Penjelasan Dan Fungsinya

Makan banyak protein

Protein tersusun dari molekul kecil yang bernama asam amino. Terdapat 23 macam jenis asam amino dan kebanyakan hanya bisa didapatkan dari makanan. Salah satunya adalah tirosin.

Tirosin adalah salah satu asam amino yang bisa diubah oleh tubuh menjadi dopamin. Maka dari itu, memiliki kadar tirosin dalam darah akan meningkatkan kadar dopamin.

Tirosin banyak ditemukan dalam makan yang mengandung protein tinggi. Beberapa makanan yang mengandung protein tinggi antara lain ayam, daging sapi, telur, susu, dan kacang-kacangan.

Kurangi makanan yang mengandung lemak jenuh

Lemak jenuh bisa menghambat sinyal dopamin ke otak jika dikonsumsi dalam jumlah banyak. Lemak jenuh banyak terkandung dalam mentega, minyak palm dan minyak kelapa.

Konsumsi probiotik

Sudah banyak penelitian yang dilakukan dan menunjukkan bahwa terdapat kaitan antara saluran pencernaan yang sehat dengan fungsi otak. Bahkan saluran pencernaan sering disebut sebagai ‘otak kedua’ karena memiliki banyak sekali sel saraf dan memberikan banyak sinyal hormon, termasuk hormon bahagia ini.

Beberapa studi juga menyebutkan bahwa bakteri baik di saluran cerna bisa memproduksi hormon dopamin yang bermanfaat bagi manusia. Salah satu cara menjaga kesehatan saluran cerna adalah dengan mengonsumi probiotik.

Olahraga rutin

Olahraga adalah kegiatan yang direkomendasikan untuk meningkatkan dopamin dan memperbaiki mood. Perbaikan mood karena olahraga bisa dilihat sejak 10 menit pertama olahraga dan mencapai nilai yang paling tinggi setelah 20 menit berolahraga.

Tidur cukup

Saat otak melepaskan hormon ini, tubuh akan merasa lebih segar dan fokus. Pada sebuah studi pada hewan, level hormon ini paling tinggi ketika di pagi hari dan paling rendah saat malam hari sebelum waktu tidur.

Studi lain menunjukkan bahwa orang yang begadang pada malam hari, akan mengalami penurunan dopamin pagi harinya. Maka dari itu, penting untuk menjaga pola tidur agak menjaga ritme alami dari produksi hormon harian.

Baca juga: Studi: Hormon Stres Pasien Covid-19 Tinggi, Risiko Kematian Makin Besar

Meditasi

Meditasi dilakukan untuk melatih menjernihkan pikiran serta fokus akan apa yang dilakukan. Melakukan meditasi selama satu jam terbukti meningkatkan dopamin hingga 64%. Maka dari itu, meditasi mampu membuat seseorang memiliki suasana hati yang baik dan lebih bersemangat setelahnya.

Berjemur

Studi menunjukkan bahwa rutin berjemur selama 30 hari membuat seseorang memiliki kadar dopamin yang sangat tinggi. Selain itu, matahari juga mampu mengaktifkan aktivitas otak dengan baik.

Namun, Anda perlu berhati-hati agar tidak terlalu banyak berjemur. Terlalu banyak berjemur bisa membuat kulit terbakar, meningkatkan penuaan dini, serta meningkatkan resiko kanker kulit.

Itu dia cara meningkatkan dopamin agar Anda tetap bahagia dan bersemangat, terutama di masa pandemi seperti ini. Semoga selalu bahagia, ya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com