Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Lansia Rentan terhadap Penyakit Infeksi? Ini Penjelasan Ahli

Kompas.com - 16/06/2020, 18:03 WIB
Ellyvon Pranita,
Shierine Wangsa Wibawa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Orang yang berusia di atas 60 tahun atau lanjut usia (geriatri) termasuk kelompok rentan penularan penyakit infeksi.

Hal ini disampaikan oleh Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Rumah Sakit Siloam Denpasar, Dr dr I Nyoman Astika SpPD-KGer.

Dijelaskan oleh Nyoman, lansia secara umumnya mengalami perubahan fungsi fisiologis semua organ pada tubuh, yang terjadi akibat dari proses penuaan dan kekebalan tubuh mereka telah menurun.

"Penurunan status fungsional pada orang lanjut usia seringkali menyebabkan kondisi lebih buruk dan masa perawatan di rumah sakit lebih lama," kata Nyoman dalam diskusi daring bertajuk Kekebalan Tubuh Lansia dan Vaksin Influenza, Sabtu (13/3/2020).

Baca juga: WHO Wajibkan Lansia di Atas 60 Tahun Pakai Masker Medis

Pasalnya, penurunan status fungsional organ tubuh bisa memicu penyakit tertentu pada organ terkait. Ini berimplikasi pada kondisi tubuh lansia yang semakin kurang berenergi karena sistem kekebalan tubuh menurun.

Selain itu, penyakit organ tubuh tertentu yang diderita lansia juga umumnya akan membutuhkan perawatan dan terapi pengobatan yang lebih intensif oleh para ahli medis, baik mandiri di rumah maupun dirawat di rumah sakit.

Penurunan fungsional organ tubuh dan menurunnya sistem kekebalan tubuh itulah yang berperan penting terhadap mudah atau rentannya lansia terpapar penyakit infeksi.

Bahkan, infeksi yang terjadi pada lansia memiliki dampak buruk berupa peningkatan morbiditas (kesakitan), mortalitas atau angka kematian, dan juga kondisi lainnya pada individu lansia yang terinfeksi tersebut.

Baca juga: Pandemi Corona, Berikut Tips Ahli Tingkatkan Imunitas Lansia di Rumah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com