Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov DI Yogyakarta Percepat Pengadaan Melalui Platform Digital

Kompas.com - 08/03/2024, 12:45 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menunjukkan komitmen mereka dalam mendukung pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan menyelenggarakan kegiatan Temu Bisnis dan Travel Fair.

Ajang ini digelar untuk mempertemukan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov DIY dan UMKM lokal, seperti penyedia makanan dan minuman, barang elektronik, alat tulis kantor (ATK), serta travel agen lokal di Yogyakarta.

Pemprov DIY dapat melakukan pengadaan digital dengan memanfaatkan Toko Daring sesuai dengan Peraturan LKPP Nomor 9 Tahun 2021 untuk kategori barang dan jasa yang sesuai ketentuan standar, memiliki sifat resiko rendah, dan harganya sudah terbentuk di pasar.

Hal ini akan membuat pengadaan lebih cepat, mudah, transparan, akuntabel, dan tercatat secara elektronik.

Baca juga: Ada 3,4 Juta Produk Dalam Negeri dalam E-Katalog, Jokowi: Percuma Kalau Tidak Beli

Sejak April 2022, Pemprov DIY telah memulai transformasi pengadaan digital melalui program e-purchasing Lembaga Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Republik Indonesia (LKPP RI) di platform marketplace mitra Toko Daring LKPP.

Lebih dari 2.200 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Provinsi DIY telah bergabung sebagai penyedia di marketplace mitra Toko Daring LKPP, dengan lebih dari 35.000 purchase order (PO) yang mencapai nilai transaksi lebih dari Rp 180 miliar.

Meskipun jumlah pesanan sudah mencapai puluhan ribu, masih banyak penyedia UMKM lokal yang belum memiliki kesempatan untuk berpartisipasi dalam pengadaan barang dan jasa Pemprov DIY.

Temu Bisnis menawarkan kesempatan kepada penyedia yang belum berkesempatan untuk berpartisipasi dalam pengadaan pemerintah.

Pihaknya senang Mbizmarket telah mendukung UMKM di Daerah Istimewa Yogyakarta, untuk memberikan kesempatan kepada mereka, menjadi UMKM istimewa di DIY.

Baca juga: Targetkan Jalan di Medan Mulus dalam Dua Tahun, Bobby Minta Dinas PU Gunakan e-Katalog

Pemprov DIY telah bekerja sama dengan LKPP untuk menentukan bagaimana pemerintah daerah dapat berperan mendukung produk-produk lokal kami, yang mencakup makanan, minuman, ATK, dan travel agen lokal, dapat didaftarkan di platform Mbizmarket, untuk memperkaya pilihan.

"Selain itu, untuk mendukung efektifitas transformasi pengadaan digital di DIY, kami telah mengeluarkan surat edaran khusus untuk para OPD agar platform ini dapat dimanfaatkan secara bersama-sama”, ungkap Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah DIY Tri Saktiyana.

Analis Kebijakan Muda Direktorat Pasar Digital Pengadaan LKPP Imam Arumsyah menambahkan, kegiatan ini dapat memberikan informasi terkini mengenai best practice pengadaan digital kepada pengguna dan OPD di Yogyakarta.

Jadi semangat pengadaan digital itu terus dapat dipupuk. Kalau kemarin belanjanya masih manual, sekarang telah difasilitasi melalui digitalisasi pengadaan yang melibatkan semua UMKM.

Baca juga: E-katalog, Upaya Cegah Korupsi 70 Persen Anggaran Barang dan Jasa

"Harapannya yang manual itu ditinggalkan, dan mulai sekarang gunakan saja platform digital. Bicara soal fraud, mungkin saja masih bisa terjadi. Namun saya yakin potensi fraud itu pasti akan hilang dengan sendirinya," cetus Imam.

Dalam kesempatan tersebut, CEO dan Co-Founder Mbizmarket Ryn Mulyanto Riyadi Hermawan memastikan untuk mendukung penyelenggaraan kegiatan temu bisnis agar OPD di lingkungan Pemprov DIY dapat memanfaatkan fitur digital.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com