Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BCA Tawarkan Bunga KPR 2,67 Persen untuk Para Pencari Rumah Pertama

Kompas.com - 05/03/2024, 09:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyaluran Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) oleh PT Bank Central Asia Tbk (BCA) sepanjang 2023 lalu ada dalam tren positif, yakni tumbuh 11,7 persen secara tahunan (YoY) menjadi Rp 121,8 triliun.

Tren ini diyakini berulang pada tahun 2024, salah satunya karena kemunculan keluarga baru yang membutuhkan hunian pertama.

EVP Consumer Loan BCA Welly Yandoko optimistis harapan akan pertumbuhan penyaluran KPR dapat terwujud.

Baca juga: Simak, KPR Subsidi Bisa Dicabut jika Anda Melanggar Beberapa Hal Ini

Menurut Welly, salah satu penopang pertumbuhan penyaluran KPR adalah penyelenggaraan acara yang mengundang banyak orang, seperti BCA Expoversary 2024. Pada BCA Expoversary 2024, BCA menawarkan bunga spesial KPR 2,67 persen eff.p.a. fixed 1 tahun.

“Mudah-mudahan hal yang kami canangkan ini bisa berbuah positif, serta dapat memenuhi kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan hunian,” kata Welly dalam rilis pers, Senin (4/3/2024).

Penyelenggaraan BCA Expo selama ini terbukti menjadi salah satu penopang pertumbuhan KPR Perseroan. Pada dua kali penyelenggaraan BCA Expo dan BCA Expoversary 2023, ada kenaikan new booking KPR yang signifikan.

Welly mengungkapkan, terlihat new business dan new booking setiap tahun naik. Pada tahun 2022 new booking mencapai Rp 38 triliun, dan pada tahun 2023 meningkat menjadi Rp 41 triliun.

Baca juga: Pemerintah Janji Tambah Kuota KPR FLPP 2024 Jadi 220.000 Unit

"Kami sudah melakukan berbagai kajian dan cukup optimistis dengan pertumbuhan bisnis pada tahun 2024 khususnya KPR,” ungkap Welly.

Potensi pertumbuhan penyaluran KPR tahun ini akan ditopang oleh banyaknya jumlah keluarga baru yang berpotensi menjadi debitur.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), setiap tahunnya terdapat hampir 800.000 keluarga baru yang merupakan pasar potensial untuk penyaluran KPR.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com