Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/11/2023, 12:53 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah membangun infrastruktur dasar di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyebutkan, progres pembangunan infrastruktur dasar di IKN sudah mencapai 60 persen per akhir November 2023.

"Kantor Presiden, Sekretariat Negara (Setneg), Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) semua sudah kita bangun. Tahap pertama ini sudah sampai 60 persen menuju selesai," kata Basuki saat ditemui di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta, Rabu (29/11/2023).

Selain itu, Kementerian PUPR juga tengah membangun empat kantor Kementerian Koordinator (Kemenko) untuk kantor kementerian-kementerian dengan berbentuk sharing office.

"Masing-masing itu kan akan membawahi beberapa kementerian. Yang belum dibuat itu nanti akan berkantor di Kantor Kemenko-kemenko," imbuh Basuki.

Sebelumnya, pada kesempatan berbeda, Basuki memastikan akan menjadi menteri pertama yang pindah ke IKN.

Baca juga: Periode September-Desember 2023, Investor Swasta Guyur Rp 45 Triliun untuk Bangun IKN

"Insya Allah saya akan menjadi menteri pertama yang akan tinggal di IKN, walaupun mungkin cuma beberapa bulan," kata dia dalam acara PSN Sewindu di Jakarta, Rabu (26/7/2023).

Sebagai informasi, pemerintah menargetkan pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke IKN tahap pertama bisa dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang.

Juga diharapkan, Upacara Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 2024 bisa dilaksanakan di IKN.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com