Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/11/2023, 13:57 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut, proyek transaksi tol nirsentuh non-tunai atau Multi Lane Free Flow (MLFF) adalah salah satu Key Performance Indicator (KPI) yang dirinya miliki.

"Ini juga salah satu KPI saya, untuk menyaksikan MLFF sukses pada masa depan," ujar Basuki dalam acara Hunindotech 4.0 di Jakarta, Selasa (14/11/2023).

Adapun uji coba MLFF kini sudah menemukan titik terang dan akan dilaksanakan di Jalan Tol Bali Mandara pada pekan kedua bulan Desember 2023.

Uji coba perdana ini dilakukan di satu gate Tol Bali Mandara. Kemudian akan dilakukan evaluasi dan diperluas di gate lain

"Akhir Desember nanti kita evaluasi, kalau itu bagus, berhasil, kita expand. Kalau ada yang kurang, kita improve dulu baru coba lagi baru kita expand," imbuh Basuki.

Lalu, setelah dinyatakan berhasil diuji coba di Tol Bali Mandara, MLFF akan diuji coba di 6 ruas tol lain di Pulau Jawa.

Baca juga: Setelah Tol Bali Mandara, MLFF Bakal Diuji Coba di Ruas Lain

"Dari Bali, Bali kan terbatas, kalau ada apa-apa enggak terlalu chaos, nanti kalau udah berhasil baru di Jakarta, perkotaan dulu," lanjut Basuki.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga Hedy Rahadian menjelaskan, uji coba MLFF perdana ini masih menggunakan barrier untuk mencegah kerugian.

"Nanti kalau sudah data registrasinya membaik, kita baru copot," tegas Hedy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com