Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Cuma Sehari, Kereta Cepat Whoosh Angkut 11.329 Penumpang

Kompas.com - 23/10/2023, 08:29 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kereta Cepat Whoosh berhasil mengangkut 11.329 penumpang pada Sabtu (21/10/2023).

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatat, angka tersebut merupakan capaian tertinggi sejak Kereta Cepat Whoosh dioperasikan.

Jumlah ini tercapai melalui 22 perjalanan kereta dengan rincian 14 perjalanan reguler dan 8 perjalanan tambahan.

Ini menjadi artikel terpopuler dalam kanal Properti Kompas.com, Senin (23/10/2023).

Lantas, berapa penumpang yang telah memesan tiket perjalanan kereta cepat? Selengkapnya baca di sini Kereta Cepat Whoosh Berhasil Angkut 11.329 Orang dalam Satu Hari

Pasangan bakal calon (balon) presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD berkomitmen akan mempercepat penyelesaian Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara jika terpilih kelak.

Hal tersebut tertuang dalam dokumen visi misi pasangan yang diusung PDIP dan PPP tersebut seperti dikutip dari laman https://www.visimisiganjarmahfud.id/.

Dalam salah satu misi yang diusung oleh Ganjar-Mahfud yakni Mempercepat Pembangunan Ekonomi berdikari berbasis pengetahuan dan nilai tambah, disebutkan komitmen untuk percepatan pembangunan IKN.

Visi misi balon presiden dan wakil presiden Ganjar-Mahfud soal IKN bisa diakses di sini Ganjar-Mahfud Berkomitmen Selesaikan Pembangunan IKN

Kamar mandi biasanya merupakan ruang terkecil di rumah dan sering kali ditempatkan di area yang tidak banyak cahaya alami.

Karena itu, tidak heran banyak orang yang merasa sumpek dan sesak begitu memasuki area kamar mandi di rumah.

Jika Anda memiliki kamar mandi berukuran kecil, berikut beberapa trik desain yang bisa diterapkan untuk membuatnya terlihat lebih besar.

Selanjutnya baca di sini 5 Trik Cerdas Bikin Kamar Mandi Sempit Terlihat Lebih Besar

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com