Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Stadion Kanjuruhan Mulai Dibangun Lagi? Ini Jawabannya

Kompas.com - 27/06/2023, 20:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan memulai renovasi Stadion Kanjuruhan di Malang, Jawa Timur pada akhir Juli atau awal Agustus 2023.

Direktur Prasarana Strategis Direktorat Jenderal (Ditjen) Cipta Karya Kementerian PUPR Essy Asiah mengatakan hal ini di Jakarta, Selasa (27/6/2023).

"(Stadion) Kanjuruhan Malang saat ini sedang lelang. Mudah-mudahan di akhir Juli atau awal Agustus kita mulai konstruksi, prosesnya masih lelang sekarang, ya berdoa aja segera selesai lelangnya, kita mulai untuk konstruksinya," terang Essy.

Sebelumnya, Kementerian PUPR telah melakukan audit atau evaluasi teknis bangunan gedung Stasion Kanjuruhan yang merupakan perintah dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca juga: Stadion Kanjuruhan Didesain Ulang, Renovasi Mulai Tahun 2023

Perintah audit teknis bangunan stadion untuk pertandingan Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 dilakukan oleh Komite Keandalan Bangunan Gedung (KKBG).

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, proses desain ulang Stadion Kanjuruhan diharapkan bisa selesai dalam waktu 3 bulan-4 bulan pengerjaan.

Sehingga, renovasi Stadion Kanjuruhan ditargetkan dapat terlaksana pada tahun 2023 dengan waktu pengerjaan satu tahun.

"Insya Allah, tahun 2023 kita mulai konstruksinya sesuai perintah Presiden. Mudah-mudahan dalam satu tahun sudah dapat diselesaikan pengerjaannya," jelas Basuki.

Sementara itu, terdapat tujuh rekomendasi hasil audit Tim Evaluasi Teknis Keandalan Stadion Kanjuruhan. Tiga di antaranya berhubungan dengan terjadinya kecelakaan.

Selanjutnya, hasil rekomendasi Tim Evaluasi Teknis Keandalan Stadion Kanjuruhan akan dilaporkan kepada Presiden Jokowi.

"Setelah ditetapkannya tujuh rekomendasi ini, Kementerian PUPR akan mendesain ulang Stadion Kanjuruhan untuk dilakukan rehab total sehingga lebih bermanfaat dan terhindar dari musibah serupa," tambah Basuki.

Selain itu, Kementerian PUPR juga akan membangun monumen untuk mengenang para korban dalam tragedi Stadion Kanjuruhan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com