Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudah, Begini Cara Mencegah Laba-laba Masuk ke Rumah

Kompas.com - 26/02/2024, 21:12 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain cicak, laba-laba juga menjadi hewan yang sering ditemukan di rumah. Laba-laba sebenarnya bukan hewan yang berbahaya bagi manusia.

Namun, laba-laba terlihat menakutkan karena memiliki banyak kaki, mata kecil, berbulu, dan tarik. Hal itulah yang membuat banyak pemilik rumah kurang menyukai keberadaan hewan ini di dalam rumah.

Baca juga: 4 Cara Membasmi Laba-laba dari Rumah Secara Alami dan Efektif

Jika tidak ingin laba-laba masuk ke dalam rumah, ada beberapa hal yang perlu dilakukan. Dilansir dari Real Simple, Senin (26/2/2024), berikut ini cara mencegah laba-laba masuk ke rumah. 

Tutup titik masuk laba-laba

Ilustrasi laba-laba.Shutterstock/Veronique Duplain Ilustrasi laba-laba.

Laba-laba termasuk hewan yang ukurannya kecil, sehingga celah kecil bisa dilalui hewan ini. Apabila tidak ingin laba-laba masuk ke rumah, maka sebaiknya tutup setiap celah yang ada di rumah. 

Jika terdapat retakan pada dinding, segeralah untuk menutup retakan tersebut. Selain retakan dinding, area bawah pintu juga bisa menjadi pintu masuk laba-laba. 

Baca juga: 7 Penyebab Laba-laba Muncul di Rumah dan Cara Membasminya

Sebaiknya, pasang jaring atau bahan lain yang bisa menutup celah bawah pintu maupun ventilasi di loteng. Dengan demikian, laba-laba tidak mudah masuk ke dalam rumah. 

Jaga kebersihan rumah

Cara mencegah laba-laba masuk ke rumah lainnya yaitu menjaga kebersihan dan kerapian rumah. Laba-laba merupakan hewan yang menyukai area gelap dan tidak terganggu seperti kotak penyimpanan, loteng, lemari, dan area rumah yang jarang digunakan. 

Maka dari itu, cara agar laba-laba tidak bersarang di rumah yaitu dengan rutin membersihkan dan merapikan area yang menjadi tempat tinggal laba-laba. 

Baca juga: Cara Membasmi Laba-Laba dari Rumah dengan Kayu Manis

Jangan lupa untuk menyapu atau membersihkan debu menggunakan vacuum cleaner agar rumah selalu bersih. Selain rutin dibersihkan, rumah juga perlu rutin dirapikan. 

Barang-barang yang berserakan perlu ditempatkan pada ruang penyimpanan atau dibuang jika sudah tidak digunakan. 

Hilangkan serangga di sekitar rumah

Ilustrasi laba-labaPexels Ilustrasi laba-laba

Selain membersihkan dan merapikan rumah, cara lain untuk mencegah laba-laba masuk ke rumah yaitu dengan menyingkirkan serangga yang menjadi mangsa laba-laba. 

Tanpa serangga mangsa, maka laba-laba tidak akan masuk ke dalam rumah. Untuk memusnahkan serangga lain, bisa dengan menggunakan insektisida alami maupun kimiawi. 

Baca juga: 7 Cara Membasmi Laba-laba dari Rumah Tanpa Membunuhnya

Letakkan tanaman yang aromanya menyengat

Terakhir, cara mencegah laba-laba masuk ke rumah yaitu meletakkan tanaman beraroma menyengat di sekitar rumah. Beberapa tanaman yang bisa digunakan seperti mint, lavender, dan serai. 

Selain mengusir laba-laba, tanaman beraroma khas ini juga bisa dapat mengusir serangga yang menjadi mangsa laba-laba. Dengan demikian, rumah bisa terbebas dari laba-laba maupun serangga lain. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com