Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apresiasi Wastra Nusantara, Agung Podomoro Hadirkan The Soul of Wastra

Kompas.com - 27/08/2023, 20:20 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengembang perumahan PT Agung Podomoro Land Tbk turut mengapresiasi wastra nusantara yang sarat akan makna budaya Indonesia, dengan cara mendukung penuh prestasi desainer dalam negeri.

Melalui acara “The Soul of Wastra” sebagai salah satu bagian dari rangkaian acara Festival Investasi properti Agung Podomoro, para desainer muda berkesempatan menampilkan koleksi rancangan busana kain tradisional Indonesia di Senayan City, Jakarta, Jumat (25/8/2023) lalu.

“Agung Podomoro mendukung para desainer fesyen yang di usia muda memiliki prestasi yang membanggakan, salah satunya mencintai kain tradisional khas Indonesia yang juga bagian dari warisan budaya kita," kata Corporate Marketing Director Agung Podomoro Agung Wijaya dalam keterangan resmi, Minggu (27/8/2023).

Baca juga: Wastraloka Ajak Masyaratat Nikmati Motif Batik Lewat Elemen Dekorasi

Ilustrasi batik handcraft. shutterstock/Andri wahyudi Ilustrasi batik handcraft.

"The Soul of Wastra merupakan pagelaran yang sangat menginspirasi, dan kami berharap akan semakin banyak generasi muda yang ambil bagian dalam mencintai dan mengapresiasi budaya Indonesia,” imbuh Agung.

The Soul of Wastra menampilkan rancangan busana karya dari tiga desainer muda yang telah melanglang buana di berbagai ajang fashion show di Indonesia maupun mancanegara yakni Evollet Putri (15 tahun), Michelle Liu (14 tahun), dan Catherine Liu (10 tahun).

Sebanyak 9 koleksi yang didesain dengan kain khas Indonesia yakni tenun, songket, dan batik diperagakan pada ajang bergengsi ini.

“Filosofi The Soul Of Wastra juga mewakili konsep Living in Style yang selama ini kami usung pada setiap pembangunan dan pengembangan proyek properti Agung Podomoro, yakni gaya hidup modern, elegan, dan sophisticated,” ujar Agung.

Baca juga: Cara Mencuci Kain Batik agar Warnanya Tetap Terjaga

Lewat The Soul of Wastra ini, kata Agung, perusahaan mengajak masyarakat Indonesia untuk mendukung karya anak bangsa.

“Pelestarian wastra Indonesia merupakan tanggung jawab kita bersama, dan anak-anak muda berprestasi yang memperkenalkan tradisi Indonesia sudah semestinya mendapatkan dukungan dari seluruh pihak,” sebut Agung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Simak, Waktu dan Cara Panen Kucai yang Tepat

Simak, Waktu dan Cara Panen Kucai yang Tepat

Pets & Garden
6 Cara Menata Piring di Dapur agar Tetap Rapi dan Terorganisir

6 Cara Menata Piring di Dapur agar Tetap Rapi dan Terorganisir

Do it your self
5 Ide Dekorasi Dinding Bergaya Rustic yang Estetik

5 Ide Dekorasi Dinding Bergaya Rustic yang Estetik

Decor
Cara Membersihkan Wastafel Porselen Menggunakan Bahan Alami

Cara Membersihkan Wastafel Porselen Menggunakan Bahan Alami

Do it your self
8 Cara Memperkenalkan Kucing Peliharaan ke Anak Kucing Baru di Rumah

8 Cara Memperkenalkan Kucing Peliharaan ke Anak Kucing Baru di Rumah

Pets & Garden
5 Cara Mencegah Bulu Hewan Menempel pada Cucian dan Mesin Cuci

5 Cara Mencegah Bulu Hewan Menempel pada Cucian dan Mesin Cuci

Do it your self
Cara Menyimpan Produk Pembersih Kimia di Rumah

Cara Menyimpan Produk Pembersih Kimia di Rumah

Housing
Mudah, Cara Membersihkan Panci dengan Soda Kue

Mudah, Cara Membersihkan Panci dengan Soda Kue

Do it your self
Seberapa Sering Tanaman Kemangi Perlu Disiram?

Seberapa Sering Tanaman Kemangi Perlu Disiram?

Pets & Garden
Cara Membasmi Semut di Rumah Menggunakan Soda Kue

Cara Membasmi Semut di Rumah Menggunakan Soda Kue

Do it your self
8 Cara Membersihkan Kulkas Secara Menyeluruh, Bikin Makin Dingin

8 Cara Membersihkan Kulkas Secara Menyeluruh, Bikin Makin Dingin

Home Appliances
Kenali, Ini Tanda Kucing Betina Berahi dan Cara Mengatasinya

Kenali, Ini Tanda Kucing Betina Berahi dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Minyak dari Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Minyak dari Pakaian

Do it your self
5 Cara Mengharumkan Rumah dengan Bahan Alami

5 Cara Mengharumkan Rumah dengan Bahan Alami

Housing
Utamakan Kualitas, Ariffurniture.co.id Hadirkan Furnitur Jepara Unggulan

Utamakan Kualitas, Ariffurniture.co.id Hadirkan Furnitur Jepara Unggulan

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com