Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Sabun Insektisida Alami untuk Membasmi Hama pada Tanaman

Kompas.com - 04/05/2022, 17:35 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hama merupakan salah satu tantangan dalam merawat tanaman. Keberadaan hama ini tidak dapat diprediksi sehingga agak sulit untuk mencegahnya.

Ketika ingin mengusir hama yang muncul dari tanaman, pilihan pertamanya adalah menggunakan pestisida. 

Baca juga: Kenali, 3 Hama Penyebab Daun Cabai Mengeriting dan Solusinya

Namun, jika menginginkan penggunaan bahan yang bebas kimia, Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami. Alih-alih mematikan serangga dengan pestisida, cobalah membuat sabun insektisida sendiri.

Larutan bebas bahan kimia ini akan memusnahkan hama bertubuh lunak dengan melarutkan eksoskeleton mereka, yang menyebabkannya mengalami dehidrasi.

Campuran ini dapat mendatangkan malapetaka pada lalat putih, kutu daun, tungau laba-laba, dan kumbang Jepang, tetapi tidak akan membahayakan lebah, kepik, dan sebagian besar serangga bermanfaat lainnya.

Dilansir dari Home Guides SF Guides, Rabu (4/5/2022), berikut cara membuat insektisida alami untuk membunuh hama pada tanaman. 

Baca juga: Cara Membuat Pestisida Alami untuk Membasmi Hama Ulat Grayak

Isi wadah dengan air hangat

Ilustrasi merawat tanaman hias; ilustrasi menyiram tanamanShutterstock/Dragana Gordic Ilustrasi merawat tanaman hias; ilustrasi menyiram tanaman
Langkah pertama membuat larutan insektisida alami di rumah untuk membunuh hama adalah mengisi mangkuk atau ember bersih dengan 3,5 liter air keran suam-suam kuku.

Jika kondisi air di wilayah Anda merupakan air sadah atau keras, pertimbangkan menggunakan air kemasan. Air sadah dapat menyebabkan buih sabun berkembang pada tanaman. 

Tambahkan sabun 

Setelah itu, tambahkan lima sendok makan sabun cair ke dalam air.  

Baca juga: 8 Tips Membasmi Berbagai Hama di Rumah, dari Kecoak sampai Rayap

Gunakan minyak canola, jagung, zaitun, atau safflower

Tuang dua sendok makan minyak canola, jagung, zaitun atau safflower. Minyak mengentalkan campuran dan membantunya menempel pada dedaunan.

Selain itu, minyak ini juga bisa mencekik serangga kecil yang tidak bergerak seperti kutu daun. 

Baca juga: 5 Cara Membasmi Hama Agas pada Tanaman Dalam Ruangan

Tambahkan bawang putih bubuk atau lada merah bubuk

Selanjutnya, taburkan satu sendok teh bawang putih bubuk atau lada merah bubuk. Penambahan ini membantu menangkal serangga pengunyah karena mereka tidak menyukai rasanya. 

Campur rata

Aduk atau kocok campuran dengan baik sampai busa terbentuk, lalu tuangkan larutan ke dalam botol semprot bersih. 

Baca juga: Jenis Hama Kutu yang Menyerang Tanaman Jeruk dan Cara Pengendaliannya

Semprotkan 

Bila sudah, semprotkan larutan ke semua batang serta bagian atas dan bawah daun dengan larutan tersebut, tetapi hindari menyemprot bunga tanaman jika memungkinkan.

Air sabun bekerja paling baik ketika bersentuhan langsung dengan serangga. Terapkan kembali setiap empat hingga tujuh hari atau sesuai dengan kebutuhan untuk mengendalikan hama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com