Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Selesai Dikontrak, Pemilik Temukan Mayat Perempuan Disemen di Bak Mandi

Kompas.com - 05/12/2023, 23:58 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

KAMPUNG PENDAMAR, KOMPAS.com - Pemilik rumah kontrakan di Kampung Pendamar, negara bagian Selangor, Malaysia, kaget setelah menemukan mayat perempuan disemen di bak mandi setelah penyewa keluar.

Temuan bermula ketika pemilik memeriksa rumahnya sebelum dikontrakkan lagi ke orang lain.

Ia mendapati bak mandinya disemen, dan setelah meminta bantuan pihak berwenang mereka menemukan jasad manusia di dalamnya.

Baca juga: Mayat Pria Indonesia Ditemukan Terbungkus Plastik di Bagasi Mobil di Malaysia

Menurut siaran pers Kepala Polisi Selangor CP Dato' Hussein bin Omar di laman Facebook Polis Selangor, mereka menangkap pria asing berusia 53 tahun untuk diselidiki terkait kasus ini.

"Hasil penyelidikan menemukan bahwa pelapor (pemilik rumah) menyewakan rumahnya di Kampung Pendamar kepada dua orang asing selama dua tahun, mulai Agustus 2019 hingga Oktober 2021," tulis keterangan polisi, dikutip dari World of Buzz pada Selasa (5/12/2023).

“Sebelum menyewakan rumah ke orang lain, pelapor memeriksa bak mandi di kamar mandi rumah dan ternyata sudah disemen,” lanjutnya.

Penyewa sebelumnya diduga memberitahu pemilik bahwa air dari bangkai tikus merembes ke bak mandi, sehingga mereka menyemennya. Pemilik memercayai hal tersebut.

Kemudian pada November 2023, pelapor meminta bantuan orang untuk memperbaiki atap rumahnya.

Baca juga:

“Saat biaya perbaikan dibayar, pria itu memberitahu pelapor ada mayat di bak mandi. Tapi, orang yang memberi informasi itu sudah kembali ke negara asalnya.”

“Jadi untuk memastikan informasi tersebut, pelapor membuat laporan polisi. Setelah itu, polisi bersama pemadam kebakaran, Unit Forensik, Badan Resor Kriminal Kepolisian Selangor mendatangi lokasi kejadian,” imbuhnya.

Setelah semennya pecah, mereka menemukan mayat perempuan.

Polisi kini mengidentifikasi dua tersangka laki-laki yang diyakini terlibat kasus ini dan dalam proses pelacakan.

Baca juga: Jual Kopi Joss di Malaysia Bisa Dihukum 2 Tahun Penjara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Rudal Hwasong-11 Korea Utara Dilaporkan Mendarat di Kharkiv Ukraina

Rudal Hwasong-11 Korea Utara Dilaporkan Mendarat di Kharkiv Ukraina

Global
Blinken Desak Hamas Terima Kesepakatan Gencatan Senjata Israel

Blinken Desak Hamas Terima Kesepakatan Gencatan Senjata Israel

Global
Status Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia Terancam Ditangguhkan

Status Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia Terancam Ditangguhkan

Global
Keputusan Irak Mengkriminalisasi Hubungan Sesama Jenis Menuai Kritik

Keputusan Irak Mengkriminalisasi Hubungan Sesama Jenis Menuai Kritik

Internasional
Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Global
Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Global
Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Global
AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

Global
Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Global
ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

Global
[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

Global
Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Global
Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Global
Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Global
Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com