Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serangan Israel di Kamp Pengungsi Jabalia Gaza Tewaskan 195 Korban, 120 Orang Hilang

Kompas.com - 02/11/2023, 09:33 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

GAZA, KOMPAS.com - Serangan Israel di kamp pengungsi Jabalia, Jalur Gaza, menewaskan 195 orang dalam waktu kurang dari 24 jam.

Laporan terbaru yang dikutip Al Jazeera pada Kamis (2/11/2023) dari Kantor Media Pemerintah Gaza menyebutkan, korban serangan Israel pertama dan kedua di kamp pengungsi ini sudah melampaui 1.000 orang.

Selain 195 korban tewas, ada 120 orang yang hilang dan sedikitnya 777 orang luka-luka.

Baca juga: Israel Serang Kamp Pengungsi Jabalia di Gaza, 50 Orang Dilaporkan Tewas

Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres menyebut serangan Israel di Jabalia ini mengerikan, sedangkan Komisaris Tinggi HAM PBB dapat menganggapnya sebagai kejahatan perang.

Akan tetapi, Israel mengeklaim serangan itu menargetkan komandan Hamas.

Kementerian Kesehatan Gaza pun mengecam serangan Israel ke kamp pengungsi Jabalia.

"Ini pembantaian yang dilakukan Israel," ungkap kementerian itu, dikutip dari kantor berita AFP.

AFP melaporkan, suara tangis memenuhi udara berdebu ketika para relawan memindahkan balok beton dan besi-besi di kamp pengungsi Jabalia untuk mencari jasad dan korban  selamat.

Baca juga:

Penduduk kamp Jabalia bernama Ragheb Aqal (41) menyamakan ledakan yang terjadi akibat serangan Israel kali ini dengan gempa bumi.

Dia lalu berbicara tentang kengeriannya melihat rumah-rumah hancur, banyak orang tertindih reruntuhan, serta banyak korban lainnya yang terluka.

Kamp pengungsi Jabalia dihuni 116.000 orang di wilayah seluas 1,4 kilometer persegi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com